Persiapan diklat sedang dilakukan semua orang sibuk dengan tugasnya masing masing termasuk diriku. Tugasku sebagai bendahara tidak terlalu menyulitkan karena sudah terbiasa, oleh sebab itu aku selalu membantu panitia lain yang sedang membutuhkan bantuan.
Soal perizinan dari pihak sekolah sudah dikantongi. Diklat akan dilaksanakan disekolah hari Jumat sore dan akan selesai Sabtu siang. Dikarenakan akan menginap disekolah kami segera membereskan dan mempersiapkan ruangan kelas yang akan dipakai untuk tidur dan kegiatan lainnya.
Pengumpulan formulir sedang dilaksanakan dan sesuai dugaan yang akan mengikuti diklat lumayan banyak. Sesuai arahan panitia mereka mencatat apa saja yang harus dipersiapkan untuk besok dan jangan lupa perizinan dari orang tua masing masing.
Diklat kali ini tidak diizinkan dilakukan diluar sekolah jadi mau tidak mau dilaksanakan disekolah saja. Untuk tahun kemarin acaranya kemah kecil kecilan dan api unggun. Untuk sekarang kami juga merencanakan api unggun di lapangan semoga lancar.
•
•
•
•
•
•
•
•
•
•Memang manusia itu hanya perencana lihatlah hari Jumat yang dinanti sedang diguyur hujan sedari pagi. Jika sampai sore hari masih hujan kami akan melaksanakan plan B. Suasana Lembang yang memang sudah dingin ditambah hujan yang belum juga berhenti menambah suasana dingin yang menusuk kulit. Untung saja kami panitia mewajibkan untuk semuanya membawa jaket tambahan agar tidak kedinginan saat malam hari.
" Panitia kumpul dulu briefing" teriak ketua pelaksana dan kamipun langsung berkumpul agar acara segera dimulai. Bel sekolah sudah berbunyi sejak setengah jam yang lalu dan anak anak yang akan mengikuti diklat pun sedang berkumpul di masjid menunggu arahan selanjutnya.
" Jadi karena hujannya masih belum reda kita laksanakan plan B. Untuk itu sekarang kita arahin anak anak untuk ke aula. Inget jangan sampe ada yang hujan hujanan, lewat koridor aja walaupun jauh. Nanti langsung dibagi sesuai kelompok yang udah ditentukan dan penanggung jawab setiap kelompok mohon kerjasamanya dan jaga anak anak. Untuk tim kesehatan dan keamanan mohon kerjasamanya dan selalu siaga. Untuk panitia yang lain juga mohon kerjasamanya. Kalo ada yang sakit langsung bilang dan istirahat dulu jangan dipaksa oke, nanti sebelum Maghrib anak anak ke kelas dulu aja sesuai kelompok dan ganti baju untuk acara selanjutnya. Untuk itu ayo mulai sekarang dan berdoa dulu acara yang akan kita laksanakan lancar . Bismillahirrahmanirrahim "
Kami langsung berdoa serentak setelah mendengarkan arahan tersebut dan segera membubarkan diri untuk melakukan tugas masing masing." Wan bawa jaket berapa" aku yang sedang bersiap segera menoleh ke arah suara di depan pintu.
" Lah Ajay maneh miluan jadi panitia oge? Naha tadi eweuh pas briefing? Oh urang mawa jaket empat sih jaga jaga weh bisi aya nu erek minjem " sembari memakai jas rohis kebanggaan lalu dilapisi jaket yang lumayan tebal akupun terheran bagaimana temanku yang satu ini ikut jadi panitia juga tapi saat melihat kamera yang di bawa nya ah dia pasti perwakilan dari ekskul fotografi.
( Loh Ajay kamu ikutan jadi panitia juga? Kenapa tadi gak ada waktu briefing? Oh aku bawa jaket empat jaga jaga takutnya ada yang mau pinjam)" Aduh kumaha sih wan. Maneh tuh kaditu kadieu tapi teu nempo saha wae anu jadi panitia, yeuh nya urang jadi dokumentasi, si Rey konsumsi nah lamun si Ajun keamanan. Maneh sendiri bendahara tapi mantuan nu lain oge nya. Eh hayu burukeun ka aula tadi urang nempo kabogoh maneh ge aya geulis pisan euy wan make tiung pangling nyaho, maneh can nempo nya sigana" perlu diingatkan kalo teman temanku ini cerewet nya minta ampun. Itupun tidak ke semua orang, hanya saat kami berempat saja maka semuanya menjadi cerewet yah termasuk diriku. Dan tunggu apa itu tadi? Pacar? Ah aku lupa sudah menceritakan Agista Mahesvara kepada mereka tapi mereka menyebutnya pacarku padahal menyatakan perasaan saja belum pernah dan mungkin tidak akan pernah cukup kusimpan sendirian saja.
(Aduh gimana sih wan. Kamu itu kesana kemari tapi gak lihat siapa aja yang jadi panitia, nih ya aku jadi dokumentasi, Rey konsumsi kalo Ajun dia jadi keamanan. Kamu sendiri bendahara tapi bantuin yang lain juga. Eh ayo cepet kita ke aula tadi aku lihat pacarmu juga ada cantik banget wan pake jilbab dan terkesima, pasti kamu belum lihat yah).•
•
•
•
•
•
•
•
•
•Acara pun berjalan lancar walaupun hujan masih mengguyur kota Lembang. Suasana semakin sore semakin dingin tapi di aula cukup hangat karena keseruan yang sedang terjadi. Diklat ini tidak ada satupun unsur perpeloncoan, kami hanya memberikan materi dan tugas tugas seputar ekskul ini, selanjutnya banyak melakukan games untuk mendekatkan antar anggota dan mengenal satu sama lain. Kami tidak hanya menganggap sebatas rekan ekskul saja tapi kami semua ini keluarga.
Gadis itu...
Aku melihatnya. Dia tertawa bersama kelompoknya yang sedang melaksanakan tantangan yang diberikan. Gadis itu memakai jilbab seperti perempuan yang lainnya. Jantungku seketika berdesir.
Ya Allah apakah hambamu di izinkan untuk mencintai salah satu ciptaanmu ini?
Gadis itu Agista Mahesvara sang senja favoritku. Dengan senyum manis, tutur katanya yang lembut, pribadi yang periang, namun terkadang dia sangat suka sendirian. Apakah diizinkan untuk mengenalnya lebih jauh? Ah sudahlah mari fokus dengan tugasmu dulu Ryan.
Bersambung...
KAMU SEDANG MEMBACA
SWASTAMITA
Teen FictionSeumpama langit dan senja Kamu ibarat sang senja Dan aku adalah langitnya Kamu mungkin bisa datang dan pergi kapan saja Dan aku akan seperti langit yang menyambut bahkan menunggu kehadiranmu Start : 31 Agustus 2022 End : 20 September 2022