Haii, nama aku Michael Christy Wijaya, aku adalah anak kedua dari orang tuaku. Ayahku bernama Puco Nugroho Wijaya dan ibuku yang bernama Maya Christy Pitaloka. Aku mempunyai seorang kakak bernama Yessica Tamara Pitaloka.
Aku seorang yang periang, penyayang, aktif, namun aku selalu memikirkan perasaan orang lain tanpa memperdulikan diriku sendiri, aku mudah berteman dan bergaul dengan siapa saja, namun terkadang aku lebih menyukai sendiri dibanding berkumpul dengan yang lain. Sedangkan kakakku, ia seorang yang penyayang, pendiam, ia sangat pintar dalam hal akademik, jika dibandingkan dengannya aku sangat jauh darinya. Ia aktif dalam ekstrakurikuler basket dan juga masuk dalam organisasi OSIS.
Awalnya keluargaku sangat bahagia dan kakak sangat menyayangi ku, ia akan selalu memanjakan aku, ia akan selalu menjadi pelindung untukku, ia akan menjadi pelangi untukku ketika aku sedih. Tapi itu dulu, sebelum kemalangan menimpa keluarga bahagia ku.
Ibuku meninggal dalam sebuah kecelakaan yang terjadi ketika kami sekeluarga akan mengadakan liburan. Semenjak kejadian itu semua berubah, kakakku yang tadinya sangat menyayangiku berubah jadi sangat membenciku, ia sering menghukumku dengan alasan aku yang menyebabkan kecelakaan tersebut, ia sangat membenciku. Sedangkan ayahku, ia menjadi berubah dan sangat dingin kepadaku, ia bahkan tidak peduli dengan semua yang terjadi padaku.
Aku sangat letih dengan kehidupanku yang sekarang, tak jarang aku ingin menyusul ibuku, namun selalu saja ibu muncul dan menenangkan ku agar tidak melakukan sesuatu yang tidak diinginkan.
Aku ingin keluargaku mencintaiku lagi, aku ingin dianggap, aku sangat lelah, aku tidak ingin dihukum terus menerus oleh kakakku meskipun aku tidak melakukan kesalahan, aku ingin bahagia, tuhan apakah di kehidupan ini aku tidak bisa bahagia? Apakah di kehidupan ini aku akan terus menderita? Apakah aku sanggup tuhan?.
Kurasa itu semua hanya angan²ku saja, bahkan kakakku saja tidak mengetahui apa yang aku rasakan selama ini, ia bahkan tidak peduli ketika aku merasakan sakit ketika ia hukum, mungkin jika ia mengetahui penyakit yang kuderita pun ia akan bersyukur karena mungkin hidupku tidak lama lagi.
Michael Christy Wijaya
seorang yang periang, penyayang, aktif, namun aku selalu memikirkan perasaan orang lain tanpa memperdulikan diriku sendiri, aku mudah berteman dan bergaul dengan siapa saja, namun terkadang aku lebih menyukai sendiri dibanding berkumpul dengan yang lain.
Yessica Tamara Pitaloka
seorang yang penyayang, pendiam, ia sangat pintar dalam hal akademik. Ia aktif dalam ekstrakurikuler basket dan juga masuk dalam organisasi OSIS. Ia sering di sebut Chika.
Aku Michael Christy Wijaya dan inilah kisahku...
Hiii guysss, ketemu lagi kitaa, ini cerita kedua sayaa semoga kalian suka yaaa🙌🏻
Tangerang
16 Januari 2024.
KAMU SEDANG MEMBACA
Niskala Sandyakala
Teen FictionBercerita tentang seseorang yang kuat menghadapi semua masalah mulai dari masalah keluarga dan percintaan, seperti senja yang tetap indah meskipun matahari sudah terbenam.