01 - Alana Grayce

6.4K 228 2
                                    

🧸🖤Komen dan vote nya jangan lupa! Dan juga, tandain kalo ada typo ya💕
🧸Selamat membaca🧸

🧸🖤Komen dan vote nya jangan lupa! Dan juga, tandain kalo ada typo ya💕🧸Selamat membaca🧸

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

❥❥❥

Isak tangis seorang gadis mengisi ruangan yang sunyi itu. Membekap mulutnya dengan tangan agar tidak menimbulkan suara. Hati nya teriris kala sang ibu membawa gadis lain dan mengangkatnya sebagai anak.

Jika dirinya di perlakukan layaknya anak tidak masalah. Tapi ini, setiap hari ia di perlakukan dengan kasar oleh ibu sendiri, layaknya anak tiri. Dibuat seperti pembantu oleh ibunya sendiri dirumah

BRAK!

Pintu terbuka dengan kasar oleh wanita yang memakai pakaian glamornya. Ia menatap tajam gadis yang sedang meringkuk di sudut kamar

"Siapa yang menyuruhmu ke kamar? Cepat masak!" serunya marah

Dengan Isak tangis yang belum mereda, gadis itu bangkit untuk melaksanakan tugas yang sang ibu suruh.

Gadis itu sedang memotong bawang di dapur, ia merasa langkah kaki mendekatinya. Ia berbalik, mengerutkan dahinya melihat seringai yang muncul di wajah adik tiri tersebut

"Kakak ku yang manis, sedang masak ya?" Tanya nya dengan nada mengejek

"Emm, gimana kalau..." Adik tiri gadis itu membenturkan kepalanya sendiri di sudut meja makan. "Akhh mama..." Pekiknya

Tak berselang lama wanita glamor tadi dengan cepat mendekati anak tirinya "kenapa sayang?" Tanyanya khawatir

"Hiks, kak Alana, dorong aku hiks" ucapnya terisak

Gadis yang bernama Alana menggeleng panik. "Bukan Bu, dia benturin kepalanya sendiri"

"Bohong mah! Aku tadi mau bantu kak Alana masak, tapi dia dorong aku, dia bilang aku anak sampah, gak layak tinggal dirumah ini, hiks"

Sang Ibu menatap tajam Alana, mulai mendekati dan menjambak anak kandungnya sendiri. Alana meringis kesakitan, sementara adik tirinya menyeringai melihat itu

"Ibu aku mohon berhenti" mohonnya kesakitan

"Tidak ada lagi ampunan untuk kamu Alana! Anak tidak berguna. Saya akan mempermudah kamu untuk menemui ayah miskin mu itu!" Sembari terus membenturkan kepala Alana di sudut meja

"Anak tidak berguna! Sama seperti ayahmu, menyusahkan ku saja"

"Anak tak tau di untung kamu, Alana"

"Tidak layak hidup, hanya beban"

"Fokuslah melihat dunia barumu Alana, jangan mengingat hal yang tak ada untungnya untuk kau ingat lagi" ucap suara menyadarkan Alana.

Gumpalan asap putih, seperti awan berbicara pada Alana. Ya, sekarang gadis itu sedang di alam bawah sadar, ia kira dirinya sudah di surga setelah dibunuh di tangan ibunya sendiri yang membenturkan kepalanya terus menerus. Namun saat membuka mata ia sudah berada seperti di hamparan awan.

Gumpalan asap itu berkata, ia bisa hidup kembali, tapi bukan di dunianya, melainkan dunia novel yang pernah ia baca.

"Coba deh, lo pikir-pikir lagi tugas gue di dunia itu" suruh Alana pada gumpalan asap

"Apa yang harus dipikirkan? Memang itu sudah tugasmu di sana. Kau keberatan?"

"Kalau untuk hidup lagi gue ngga keberatan. Tapi tugasnya gue keberatan. Gue yang gak pernah ngerasain kebahagiaan dari kecil, malah di tugaskan mengubah hidup seseorang untuk bahagia." Alana menghela nafas, memandangi gumpalan asap itu "gue gak yakin gue bisa."

"Hanya sementara waktu Alana, nanti setelah tugasmu selesai, kau bisa kembali lagi di duniamu."

Lima detik Alana berfikir, sebenarnya bagus jika ia bisa kembali di dunianya, untuk membalaskan dendam dan membuka lembaran baru.

"Lo memang keras kepala. Ngomong-ngomong, kalo gue mau, kapan gue turun ke dunia novel itu?" Tanya Alana

"Menunggu kehadiran sang pemeran utama wanita, maka kau juga akan datang. Karena novel dimulai jika sang pemeran utama bersekolah di sekolah itu" jawab gumpalan asap.

Novel yang berjudul Peluk Untuk Syera. Mengisahkan tentang gadis yatim piatu yang mendapat beasiswa di Sma Atlanta. Sifatnya yang polos dan lugu mampu membuat laki-laki yang sebelumnya tidak pernah tertarik dengan yang namanya perempuan kini dengan cepat luluh hanya melihat sikap Syera Ayudisha. Lelaki itu bernama, Steven Gerald. Most wanted di Sma Atlanta karena lelaki itu cukup populer, dan juga anak dari pemilik sekolah.

Novel tidak akan lengkap jika tak ada antagonis. Maka antagonis kali ini bernama Agatha Christie. Agatha adalah sahabat Steven dari kecil, keluarga mereka cukup dekat, karena mereka setara, golongan orang berada. Memang klise, Agatha selalu membully Syera, sebab itu, Steven semakin membenci Agatha. Agatha pun gencar membully Syera membuat Steven tak segan-segan bermain tangan pada sahabat kecilnya sendiri.

Elio Dikta, figuran yang malang. lelaki yang juga jatuh hati pada Syera. Karena gadis itu selalu memberinya perhatian kecil namun dianggap besar oleh Elio. Elio di asingkan oleh keluarganya sendiri, bahkan tak ada yang mau berteman dengan Elio karena lelaki itu emosional, kasar dan berandal.

Selalu mendapat kekerasan sedari kecil berdampak buruk pada Elio. Dirinya di benci oleh keluarga besar sehingga ia diasingkan, di beri rumah sederhana untuk ia tinggal sendiri.

Puncaknya, Syera menjalin hubungan dengan Steven. Membuat seluruh sekolah gempar, Bahkan Agatha dengan berani ingin melenyapkan Syera, untungnya rencana nya di ketahui oleh salah satu sahabat Steven. Rencana Agatha gagal. Ia bahkan di kirim keluar negeri oleh orang tuanya sendiri setelah rencananya di beri tahu oleh Steven pada orangtuanya.

Elio yang mengetahui itu tersulut amarah. Ia tidak terima gadis yang selalu menaruh perhatian padanya menjalin hubungan dengan orang lain, ralat! Abang kandungnya sendiri! Elio berencana melenyapkan Steven, tidak peduli mereka sedarah. Namun, protagonis tetap lah protagonis, ia akan selamat.

Rencana busuk Elio di ketahui oleh keluarga sendiri, membuat semua keluarganya murka karena berlian mereka akan di lenyapkan oleh seonggok sampah seperti Elio. Elio mati di tabrak sebelum rencananya di laksanakan. Bahkan pelakunya ayah Elio sendiri.

"Hanya perlu turunkan gengsimu untuk selalu berada di sisi Elio, Alana. Jangan biarkan dia jatuh hati pada Syera. Setelah kau berhasil merubah takdirnya, kau bisa pulang ke duniamu."

"Baiklah, akan gue lakukan" putus Alana, seraya melihat keseharian seorang Elio dari gumpalan asap.


-To be continued-

World's NovelTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang