02: Secrets About Us

38 15 2
                                    

~You, the first woman in my heart~

~You, the first woman in my heart~

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

~Tinggalin vote&komennya ya~

—***—

Suasana malam hari kini telah di padati oleh pengendara dan suara klakson ya di alun-alun kota Surabaya.

Terlihat sosok Queen yang baru saja turun dari atas tanggal dan sudah lengkap dengan baju piyama coklatnya.

Senyumannya merekah ketika melihat ibu dan ayahnya yang sudah duduk rapi di meja makan. Pemandangan yang bisa terbilang jarang dia lihat, karena pekerjaan ayahnya yang selalu menumpuk dan menyebabkan pria itu selalu lembur.

Queen duduk di sebelah ibunya—Callista namanya. Wanita itu langsung mengajak mereka untuk makan, sesaat suara sendok yang memenuhi rumah itu.

“Queen, kamu udah punya pacar atau belum?” tanya ayahnya—Jero.

Seketika anak dan ibu itu terdiam ketika mendengar perkataan Jero. Queen menatap wajah ayahnya itu sesaat, kemudian menarik nafasnya dan dia hembuskan sebelum menjawab pertanyaan ayahnya.

“Ayah—”

“Pastinya belum ada dong ayah.”

Sontak Queen mengerinyit mendengar ucapan ibunya, padahal dia ingin melanjutkan kalimatnya, wanita itu langsung menyela.

Pada akhirnya Queen meninggalkan tatapan sinisnya kepada Callista, “emang kenapa ayah nanya gitu?” tanya Queen yang bingung.

Jero menghela nafasnya dan menghentikan aksi makannya lalu tersenyum manis kepada anak satu-satunya itu.

“Queen, mungkin di sekolah kamu banyak yang suka, tapi jangan pernah melirik mereka, fokus lah pada sekolah dan osismu!” lirih Jero dengan tatapan berharap.

Jika begini, Queen tak sanggup dengan tatapan ayahnya yang sangat berharap. Dia paling tidak bisa dengan sikap ayahnya yang begini, rasa bersalahnya itu kini kembali datang.

Queen terdiam dan menunduk, tak tahu harus mengatakan apapun, sehingga ruangan itu kembali hening.

***

“Mama apa-apaan sih bilang gitu sama ayah? Ayah juga berhak tahu dong jika anaknya punya pasangan walaupun harus berawal kecewa!” seru Queen dengan suara penuh penekanan.

Kini, mereka masih berada di dapur mengambil watu sebentar untuk mengobrol ketika Jero sudah terlebih dahulu naik ke atas.

Callista bertolak pinggang, dia juga bingung harus menjawab pertanyaan anaknya. Sebuah rahasia yang sudah banyak mereka sembunyikan, dan kini sosok Queen sedikit curiga.

RAFINA: Forever With You Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang