Happy reading.
Bab 03.
..
Kalau sudah lama libur, pasti ketika masuk sekolah bawaannya malas, itulah yang dirasakan Biru sekarang.
"Ibu, Biru berangkat ya!"
"Hati hati sayang!"
"SIAP!"
Biru segera memakai sepatunya lalu berjalan ke luar, sebab Rava sudah menunggu diluar. Ya Biru dan Rava selalu bareng ke sekolah, karena rumahnya yang bersebelahan.
Disekolah.
"GUS!!" Teriak Ain tiba tiba datang dengan nafas yang sendat sendat.
"Lo kenapa dah Ai? sampe sendat sendat gitu nafasnya."
"Hosh hosh...kalian cepetan buka ig sekolah!"
"Memangnya ada apa?"
"Udah buka aja!"
Kelima temannya pun menurut, begitu juga siswa lain yang ada di kelas MIPA 1 ikut penasaran, jadi mereka pun membukanya.
Seketika itu juga satu kelas terkejut saat membuka postingan terbaru dani instagram sekolah, ralat bukan hanya satu kelas MIPA 1 tapi satu sekolah di buat heboh dengan postingan itu.
BATAVIA HIGH SCHOOL RESMI mengumumkan sistem peraturan baru yaitu :1. Setiap Siswa diwajibkan mencapai nilai rata rata minimal 90.00
2. Siswa tidak boleh mendapat nilai remidial lebih dari 1 kali.
3. Jam Belajar siswa disekolah setiap hari ditambah menjadi 10 jam.
Demikian Peraturan tersebut yang sudah ditentukan dan disepakati.
Tetap Semangat students!
"
Anjing! ini siapa yang nerapin sistem kaya gini!?" protes Timur.
"Ini sekolah apa rsj anjir! kenapa ada sistem gila kaya gini!" seru Tamara ikut protes
"Ini bukannya bikin siswanya pinter, tapi malah bikin tertekan, njir," timpal Hilan.
Tak hanya mereka, siswa lain pun risuh karena adanya sistem peraturan baru itu, Namun kerisuhan itu pun segera berakhir, karena seorang guru memasuki kelas.
"Morning students!" sapa Mrs Winter pada semua siswa.
"Today there are new students in this class. Come on girls."
Seorang gadis berambut pendek berwarna blonde melangkah masuk.
"Please introduce yourself."
"Hi everyone, my name is Flora Brianna. biasa disapa Flora," Seru gadis blonde itu memperkenalkan diri.
"Baik Flora. kamu bisa duduk disana."
"Thank you ma'am."
"Oke, students. Today is the first day you go to school after a long holiday. kalian tentu sudah tahu sistem peraturan baru yang diterapkan sekolah semester ini, bukan?"
"So I hope you don't violate that regulatory system."
"Baiklah cukup itu. Sekarang kalian buka buku halaman 5."
"Watch me up front, I'll explain."
(Mrs Winter mulai menjelaskan.)
"Terdapat 5 macam teori pembentukan tata surya yang ditemukan oleh para ilmuan. Ada yang bisa menyebutkan? Hilan Mahesa?"
KAMU SEDANG MEMBACA
ZT
Teen FictionZes Tieners merupakan bahasa belanda yang artinya Enam Remaja yang memiliki kemampuan telepati dan tak dimiliki remaja lainnya. Enam remaja itu bersekolah di BATAVIA HIGH SCHOOL. Salah satu sekolah favorit di Jakarta. Sistem sekolah yang gila, membu...