"Kak...kakak, bukain pintunya!" Teriak Michie
"Kalau nggak di buka aku dobrak ni!" Teriak Erine
"Enggak mau chi, rine" ucap Ferrel dari balik pintu
"Ayok kak, biar cepat sembuh" ucap Michie
Dor
Dor
Dor
Dor
Dor"Kakak!, buka pintunya" teriak Erine
Dor
Dor
Dor
Dor
Dor"Oke kalau kakak nggak mau bukain pintunya" ucap Erine
"Kita dobrak aja rine" ucap Michie
"Ayok" ucap Erine
"1,2,3, kyaaaaaaaaa" ucap Michie dan Erine bersamaan
Bruuak
Tiba-tiba pintu terbuka yang mengakibatkan Michie dan Erine terjatuh masuk ke kamar Ferrel, sang empu yang membuka pintu pun langsung lari keluar kamar dan langsung lari meninggalkan Michie dan Erine yang masih rebahan di lantai kamar.
"KAKAK!" Teriak mereka berdua
Di ruang tamu
"Cat, kok mereka dari tadi teriak-teriak ya?" Tanya Oline kepada Cathy
"Nggak tau, mungkin lagi main mereka" ucap Cathy sambil memakan cemilan yang ada di tangannya
Saat asik makan cemilan mereka sambil menonton TV, Oline dan Cathy di kejutkan oleh Ferrel yang lari menuruni tangga.
"Line, kakak Ferrel ngapain tuh lari-lari?" Tanya Cathy
"Lu kok tanya gua?" Ucap Oline
"Ya kan gua tanya, siapa tau lu tau, kok malah ngotot!" Ucap Cathy
"Siapa yang ngotot, orang Gua biasa aja" ucap Oline
Mereka terus berdebat hingga terdengar teriakan Michie dan Erine yang mengalihkan atensi mereka.
"Cathy, Oline, tangkap kak Ferrel" teriak Erine dari lantai dua
"Kenapa?" Tanya Cathy
"Udah, tangkap dulu" ucap Michie
"Kalau ketangkep kita dapat apa?" Tanya Oline
"Nanti ku bantuin ngerjain tugas MTK" ucap Michie
"Horeee" teriak mereka berdua dan langsung mengejar Ferrel yang lari ke taman belakang
"Kalian ngapain!" Ucap Ferrel yang melihat Cathy dan Oline ikut mengejarnya
"Nangkap kakak lah" ucap Cathy
Ferrel yang mendengar hal itu pun langsung kembali berlari menjauh dari mereka.
"Loh, kakak kok malah lari" ucap Oline yang ikut berlari
"Lu Bocah-bocah orang tua mau di bikin percobaan" ucap Ferrel sambil tetap berlari
"Udah ih, kakak nurut aja!" Ucap Michie yang baru sampai
"Kakak, diem dulu di situ ih" ucap Erine dan Ferrel pun langsung berhenti di sebuah bangku yang ada di sana.
"Rine, jangan aneh-aneh rine" ucap Ferrel yang melihat Erine mendekat
"Diem di situ oke" ucap Erine dan entah karena apa tiba-tiba Ferrel bisa menurut dengan dirinya, entah karena efek lemas karena sakit atau karena apa dan tiba-tiba.
BRUUUK
Erine melompat dan langsung memeluk Ferrel, karna Ferrel sedang sakit yang mengakibatkan dirinya lemas, Ferrel pun terjatuh dengan Erine yang ada di atasnya, wajah mereka begitu dekat sehingga dapat merasakan deruan nafas satu sama lain, mereka berdua sama-sama diam, entah karena kaget atas kejadian yang baru saja menimpa mereka, atau karena apa, cukup lama mereka dengan posisi tersebut, akhirnya mereka tersadar karena teriakan Oline dan Cathy.
"Horeee ketangkep, tugas kita di kerjain Erine" teriak Oline dan Cathy
"Rine, bangun oy, badan lu berat, kak Ferrel lagi sakit" ucap Michie dan Erine pun reflek langsung bangkit dari tubuh Ferrel
"Ma-mana ada aku berat" ucap Erine gelagapan
"Kayaknya betah banget ya tadi" goda Cathy sambil menaik turunkan alisnya
"Iya tuh, sampai lupa kita ada di sini" ucap Oline yang ikut menggodanya
"Ih kalian mah" ucap Erine yang salting dan langsung menutup mukanya dengan kedua tangannya
"Udah-udah jangan di gituin Erine nya, nanti kebakaran dia" ucap Michie sambil menghampiri Ferrel yang masih rebahan di rumput
"Ayok kak, aku bantuin berdiri" ucap Michie sambil menjulurkan tangannya
"Loh kok pada di sini" ucap Indah yang baru sampai dan di mendengar keributan di belakang, jadi dia menghampirinya, Ferrel yang melihat Indah yang baru saja tiba pun langsung berlari menghampirinya dan langsung bersembunyi di balik tubuh Indah
"Eh eh, kamu ngapain rel, bukannya kamu sakit, kok lari-lari" tanya Indah yang bingung dengan tingkah Ferrel
"Ferrel mau dibikin bahan percobaan mah" ucap Ferrel
"Hah!, kok bisa?" Tanya Indah dan Ferrel pun hanya menunjuk Michie dan teman-temannya
"Kalian mau apain kak Ferrel nya?" Tanya Indah
"Hehehe" cengir Michie
"Malah nyengir kamu" ucap Indah
"Jadi gini mah, tadi kan kak Ferrel nggak mau di bawa ke rumah sakit nih, jadi aku sama Erine inisiatif buat suntik sendiri kak Ferrel nya" ucap Michie dengan cengirannya
"Ya Allah Michie, kamu itu ya, bahaya tau kalau kamu suntik kak Ferrel nya sendiri, nanti kak Ferrel mati gimana?" Ucap Indah dan Ferrel pun langsung membelalak atas ucapan Indah
"Hehehe, iya mah nggak lagi-lagi deh" ucap Erine dan Michie
"Yaudah yuk kita masuk dulu" ajak Indah
"Iya mah" ucap mereka semua
Mereka pun langsung masuk ke dalam rumah
Setelah mereka masuk ke dalam rumah, Oline dan Cathy pun langsung pamit pulang karena ingin menemani sang mama pergi ke mall, dan Michie dan Erine yang membantu Indah menaruh belanjaan di dapur, sementara Ferrel pergi ke ruang tamu yang ternyata ada Daniel yang sedang bersantai di sana.
"Kamu kenapa rel?" Tanya Daniel
"Habis di kejar-kejar Michie sama teman-temannya pah" ucap Ferrel yang duduk di sampingnya
"Kok bisa?" Ucap Daniel
"Mau di bikin bahan percobaan aku pah" ucap Ferrel
"Hahaha, ada-ada saja mereka itu" ucap Daniel sambil terkekeh geli

KAMU SEDANG MEMBACA
aku yang jahat?(Fresha)
Teen FictionSemesta memang terlalu bercanda, mendatangkan cinta tanpa aba aba, Memberikan luka tanpa jeda.