Selesai mandi dan bersiap ily turun menuju ruang santai dekat dengan pantry terlihat mami Ali sedang berbicara dengan Ali mereka menoleh melihat ke arah ily bersamaan.
" Ih calon menantu mami cantik banget, sayang nanti Ali pergi kamu tinggal di sini aja ya sama mami"
" Ee ily mau mandiri mi, nanti kalo ily enggak sanggup baru deh numpang di rumah mami" ucap ily sambil tersenyum
"Bercanda mami, ily yakin bisa kok sukses nanti ily pasti ajak mami saat ily sukses ya"
" Doa mami selalu buat kamu sayang, katanya mau ngedate buruan gih oh ya nanti kamu ke kossan ambil baju dan nginep disini sampai Ali berangkat ya, kamu enggak keberatan kan sayang?"
" Enggak kok mi, nanti aku sama Ali yang ambil "
Ily berpamitan dengan mami Ali dan mereka menaiki mobil melaju ke arah mall.
"Mau nonton terus makan ice cream?"
Ily mengangguk, ia berpikir haruskah ia menceritakan tentang warisan orang tuanya atau tidak.
" Sayang kamu kenapa?"
" Enggak gue enggak papa kita mau nonton apa?"
" Apapun itu, yang penting kamu happy malam ini"
Tiba-tiba Ali berhenti di depan toko bunga ia turun dan tak lama membawa buket bunga mawar membentuk love, ukurannya lumayan besar.
" Sayang always love you" Ali mengecup kening ily dan mereka kembali melanjutkan perjalanan menuju mall.
Sesampainya disana ily dan Ali menikmati film dan memakan es cream coklat kesukaan ily setelah menonton film.
Mereka berdua berhenti di toko jaket ily membolak balikkan jaket navy couple.
" Kamu mau ini sayang?"
"Mahal"
Ily pergi meninggalkan Ali dan Ali mengejar ily memegang kembali tangan ily mereka memutuskan untuk ke kos ily mengambil beberapa pakaian dan kembali ke rumah Ali.

KAMU SEDANG MEMBACA
I L Y ( I Love You )
Romancegadis cantik yang selalu tersenyum apapun keadaannya menjadi pengusaha bakery adalah cita-citanya akan kah ia berhasil mewujudkan kan mimpi masa kecilnya?