Sinar matahari yang tembus dari jendela membangunkanku di pagi hari. Kubuka mataku pelan, ku sipitkan mataku karena tersilaukan oleh sinar matahari.
Perlahan kulirik jam yang ada di sampingku. Mataku terbelalak melihat angka yang tertera di jam tersebut.
08.10 AM
Astaga..!!! Sudah jam segini!? Aku akan datang terlambat ke sekolah!
Dengan cepat aku langsung bangkit dari tidurku dan langsung bersiap-siap.Aku menggunakan seragam sekolahku serta tak lupa menata rambutku..
Yahh.. walupun semua itu kulakukan dengan terburu-buru..."Yuri, cepatlah, kau akan terlambat ke sekolah" teriak ibu dari lantai bawah
Setelah semua sudah siap, aku langsung keluar kamarku dan turun kebawah...
Disana sudah ada ibu yang duduk di meja makan sambil membaca majalah fashion bulan ini yang ditemani secangkir teh hangat..."Yuri, makanlah sarapanmu" kata ibu
Aku langsung menggelengkan kepalaku
"Tak usah bu, aku minum susu saja, saat ini aku sudah akan terlambat ke sekolah" kataku cepat setelah itu aku langsung meminum habis segelas susu.
Ibu hanya menggelengkan kepalanya melihatku...
"Oh iya, hari ini Gotou-san tak bisa mengantarmu ke sekolah, dia ada urusan pagi ini" kata ibu
OH MY GOOD!?
Aku sudah akan terlambat di tambah lagi Gotou-san tidak bisa mengantarku...
Astaga... kenapa pagi ini aku begitu sial..
Ahhh!!! Sekarang yang penting itu aku harus berlari ke sekolah secepat mungkin..Aku langsung mengambil tasku dan berlari keluar rumah..
"Ibu, aku berangkat" ucapku saat keluar rumah
"Hati-hati yah.." kata ibu walaupun aku hanya mendengarnya Samar-samar.
Sekolahku berada tak jauh dari rumahku jadi aku tak perlu repot harus berlari jauh saat aku terlambat seperti hari ini.
Biasanya ada Gotou-san yang mengantarku, tapi hari ini dia ada urusan. Gotou-san adalah sopir keluargaku, ia sudah bekerja cukup lama oleh karena itu kami sudah menganggapnya seperti keluarga sendiri.
Tiba-tiba langkahku terhenti oleh sesuatu yang menarik..
Sesuatu yang menarik itu adalah langit pagi yang berada di atasku.
Langitnya begitu indah pagi ini, rasanya ingin berbaring disini sambil menatapinya..Namaku Izumi Yuri, aku sangat menyukai langit terutama langit yang cerah. padahal kata langit tak ada hubungannya dengan namaku tapi entah kenapa aku begitu menyukai langit. Umurku 16 tahun, saat ini aku duduk di kelas 2 SMA. Aku bersekolah di Tonan HS.
Tiba-tiba aku tersadarkan akan sesuatu yang penting...
Sekolah?
Dengan gugup aku melirik jam tanganku tuk memeriksa waktu saat ini..
08.55 AM
Kyaaa....!!!! Lima menit lagi gerbangnya akan ditutup!!!
Aku langsung berlari sekencang dan sekuat mungkin..
Untungnya aku tak terambat tetapi alhasil nafasku menjadi sangat sesak..
Aku berjalan menuju kelas dengan sisa tenaga yang tersisa.
KAMU SEDANG MEMBACA
Kill Me Help Me
Teen FictionMereka belum pernah bertemu satu sama lain padahal mereka satu kelas. Hingga suatu hari mereka di pertemukan dengan cara yang cukup aneh. Yang satu adalah seorang model yang sangat terkenal dan yang satu lagi adalah seseorang yang populer di sekolah...