RDC 20

4.2K 277 7
                                    

Aku sudah lama tidak menangani kasus,  giliran dapat kesempatan maka aku sangat tertarik.  Kali ini kasus kematian seorang penghuni apartemen di Loybia Street.

"Dia seorang atlet angkat besi.  Beberapa tahun lalu dia ada di Puncak kejayaannya.  Sayangnya dia terserang penyakit serius sehingga karirnya jatuh. Dia bilang padaku bahwa dia dikucilkan sehingga dia pindah ke apartemen ini.  Dia baik cuma suka menyendiri,  mungkin dia ingin mengembalikan fisiknya sehingga jarang keluar apartemen." kata tetangganya.

"Usahanya sepertinya cukup berhasil,  dia kembali ke dunia angkat besi,  walaupun tidak seperti dulu.  Mungkin ada yang iri padanya sehingga menyiksanya seperti ini"

Korban bernama Joy Balish. Tubuhnya penuh memar dan tergeletak begitu saja. Dugaan sementara ini adalah kasus pembunuhan. Tapi aku ragu, selama rekan-rekanku mengevakuasi jenazah , aku sibuk mencari sesuatu hingga aku temui sebuah kunci didekat korban.

"Pintunya dikunci dari dalam,  tapi jendela Joy mudah diakses dari luar." kata salah satu tetangganya lagi sementara aku membuka laci dari kuci yang aku dapatkan.

"Baiklah,  terimakasih.  Bahkan kalau pintunya tidak dikunci dari dalam pun ini bukan kasus pembunuhan. " aku menatap isi laci itu.

"Maksudmu kasus bunuh diri? Dia melukai dirinya sendiri?" tanya rekanku.

Aku langsung tersenyum, "Bukan. Ini kasus depresi dan obsesi. "

Sebenarnya apa maksud "aku" disini?  Dan apa yang terjadi pada korban?

Vote dan comment ya..
btw,  happy sunday dan selamat Natal bagi yang merayakan 🎉🎉

Riddle & Detective Case [End]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang