NOT BAD

212 16 5
                                    

Zee terkejut dan menarik nafas panjang,

"Hey, hey, tenang dulu, aku ga bakal ngapa-ngapain kamu, sumpah aku janji" kata Dery sambil menenangkan Zidney.

"Nng..ngapain kamu disini?" tanya zidney dengan gugup, akhirnya Dery lega karena Zidney tidak pingsan kali ini. "Aku lagi ada tugas sama Gina, oh ya aku Dery" tutur Dery sembari menjulurkan tangannya kearah Zidney, tetapi Zidney tidak menggubris perkataan Dery, Zidney hanya menatap kebawah dan tidak memandang Dery.

"Gina gak ngasih tau kamu apa yang aku sampaikan kedia?" tanya Zee, Derypun terkejut dan teringat perkataan Gina.Ia langsung meninggalkan Zee, dan segera kembali ketaman halaman belakang "Dari mana saja kamu?" ucap Gina yang melihat Dery berjalan sangat cepat kearahnya, "Gak! tadi lagi nyari angin sebentar Gin" sambil membuka buku nya.Gina tidak menaruh curiga kepada Dery, ia tetap membuat tugasnya setelah itu kembali pulang pada jam 17.30 , "Oke Gin, aku balik dulu ya, salam sama ibu & zidney" lalu Gina melambaikan tangannya dan Dery segera berlalu mengendarai motor merahnya.

"Sepertinya Gina belum memberitau Dery tentang kejadian kemarin.Syukurlah, setidaknya aku sudah tidak takut menemui satu orang baru lagi, kalo dipikir-pikir Dery ga buruk-buruk amat" ucap Zee didalam kamarnya sambil tersenyum kecil dan tersipu malu.Entah apa yang ia pikirkan saat itu, perasaannya mulai lega karena ia tidak takut bertemu lagi dengan Dery, setidaknya ia bisa memiliki teman selain Gina.Beberapa hari berlalu, namun Zee tidak pernah melihat Dery datang kerumahnya setelah kejadian itu, Zee menanyakan keberadaan Dery kepada Gina "Gin, teman kamu yang kesini beberapa hari lalu ga datang lagi?" tanyanya sambil pura-pura membaca buku, Gina yang tengah asik dengan handphonenya tidak menggubris pertanyaan Zidney, "Kamu lagi liat apasih?" tanyanya sambil menengok kelayar hp Gina.

   Disana muncul banyak gambar dan video, ketika Gina melihat lihat gambar tersebut muncullah foto Dery dan teman sekelasnya, nampak nya Gina juga ada dalam foto itu, Gina memandangi foto itu sambil tersenyum dan tidak sadar bahwa Zidney juga sedang memperhatikannya

"Ini yang datang kesini kan?" tunjuknya kearah layar hp Gina

Gina terkejut dan menyembunyikan hp nya, "Oh iyaa.. dia orangnya" jawab Gina dengan nada pelan karena malu diketahui oleh Zidney. "Aplikasinya apa namanya?" Zee sangat penasaran dengan Apl itu, dia seperti ingin memainkannya juga, dengn begitu ia bisa tau banyak orang tanpa harus bertatap langsung dengan mereka.

"Ohh ini instagram Zee, masa iya kamu ga tau?sekarang banyak tau yang pake apl ini" jawab Gina.

Zidney masih penasaran dengan aplikasi tersebut, akhirnya ia mencari tau cara mendaftar instagram lewat smartphone nya.Setelah mendapatkan informasi tentang cara mendaftakan instagram, Zee segera mendaftarkan instagramnya.Tidak hanya cara mendaftar saja yang ia cari dihpnya, Zee juga mencari cara menambahkan teman dan tutorial lainnya.
"Ok!ketik disini, Gina Anjani" tulisnya pada kolom search dan muncullah profil Gina.
Tak lama bagi Zidney untuk memahami cara menggukan apl ini, ia melihat seluruh foto Gina, dan dia menemukan foto Gina bersama dengan Dery. "Nah ini dia,berarti akun nya yang ini" sambil mengklik 3x gambar tersebut, muncullah user name Dery, tanpa ragu Zidney segera memfollow akun tersebut dan melihat seluruh foto Dery.

Zidney lega karena tidak menemukan foto Dery dengan perempuan.Wall nya hanya berisi foto pantai,gunung dan foto dirinya dialam terbuka.Dengan tawa kecil dibibirnya, Zee melihat semua foto Dery dan meberikan love untuk tiap foto itu.
Tiba-tiba Gina masuk kekamar Zidney dan melihat Zidney tersenyum memegang hpnya

"Nonton apa zee?tumben senyum-senyum" ucapnya sambil tiduran disamping Zidney, Zidney langsung menyembunyikan hpnya dengan cepat

"Ga ada Gin, tadi cuma liat meme lucu aja di google" balasnya sembari tertawa kepada Gina.

Waktu berlalu, Gina dan Zidney terlalu banyak bercerita hingga tertidur dikamar Zidney.

*Kring* dering ponsel Zidney berbunyi

Ternyata itu pemberitahuan dari Instagram, betapa kagetnya Zidney ketika membuka hpnya, ia melihat nama Dery Wijayanto berada dilayar hpnya.

"Hi freak😛"  tulis Dery

Zidney tidak merasa kesal karena diledek Dery, menurut Zidney wajar jika Dery menganggapnya aneh.

"Zidney Ananta" balas Zee sambil tersenyum melihat layar hpnya.

Mereka hampir menghabiskan waktu semalam untuk saling berbicara lewat Direct Massage instagram itu,Zidney memuji hasil foto Dery yang sangat keren dan bisa tidak biasa.Derypun mengajak Zidney untuk melihat pemandangan itu bersama, tapi sayangnya Zidney tidak bisa melakukan itu, meskipun dalam hatinya dia sangat ingin melakukannya.

"It's ok Zee, ngga harus sekarang kok, aku yakin suatu saat nanti kamu bakal siap dan bisa lawan rasa takut kamu" balas Dery kepada Zee. Sayangnya Zee tidak membalas pesan tersebut karena ia tertidur lebih dulu dibanding Dery.

Pagi hari tiba, Zee belum bangun dari tidurnya, Gina melihat hp Zee ada disamping kepalanya & segera Gina mengambil hp Zidney.Gina sangat terkejut membaca dm mereka bedua,
"Bagaimana bisa?" ucapnya pelan.
Tiba-tiba Zidney terbangun dan melihat hpnya ada ditangan Gina.

Siang,ain kembali💕
THANK YOU FOR READ MA STORT GUYS..
Jangan lupa vote ya,kalian juga bisa ngasih aku masukkan melalui komentar dibawah,
SEE U ON THE NEXT CHAPTER🤗🤗
xo-xo

Author~

AgoraphobiaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang