Apa yang kalian pikiran tentang pernikahan ? Pasti masa-masa indah dimana sesuatu yang haram menjadi halal dan pernikahan pula yang menyempurnakan ibadah kita.
Lantas bagaimana dengan pernikahan tanpa dasar cinta, bahakan melihat calonnya saja belum, tak tahu rupanya hanya tahu gambarannya, tak tahu akhlaknya bagaimana. Semua seolah tiba-tiba dalam waktu 3 bulan, ku akhiri masa lajangku. Dinikahi laki-laki yang menurut mama ku adalah yang terbaik untuk ku. Benarkah itu ?Tapi bagaimana jika dia bukan calon imam yang baik bagi ku ? Aku saja tidak tahu siapa dia yang ku tahu hanya namanya 'Raka, Raka Al Fatih'. tapi telat jika aku sekarang menolak pun diluar sana calon imamku sudah datang bersiap menghadap papaku untuk mengucap ijab qobul.
Siapun dia, aku harap laki-laki yang menyebut namaku dalam ijab qobulnya dapat membimbingku dan dapat menjadi teman sehidup sematiku. Semoga Allah meridhai pernikahan ini dan memberikan rasa cinta di dalamnya. Aamiin.
"Sahh" sayup-sayup terdengar kata itu di pendengaranku, membuat hatiku bergetar dan haru. Aku mengucap hamdalah dalam hati semoga ini adalah awal yang baik dan jalan yang baik. Aamiin.
KAMU SEDANG MEMBACA
Mencintamu Dalam Do'a
SpiritualSaat pernikahan berlangsung tanpa adanya ta'aruf bahkan bertemu saja belum pernah. Dan lagi tanpa adanya cinta Mungkinkah bisa bahagia ? "Apa kamu tidak Ridha menikahiku ?" ... Bisakah pernikahan seperti ini baahagia ? Atau malah membawa derita. "Sa...