Sifat manusia berbeda-beda namun semua manusia pasti merasakan amarah, kebanggaan, iri, malas, hawa nafsu, keserakahan, kesombongan dalam diri mereka.
Saat semuanya menguasai jiwa manusia mereka akan berada di jalan kesesatan dengan segala ambisi yang mereka punya.
Bahkan membunuh dan melakukan hal kriminal lainnya dianggap hanya angin lalu saja yang sudah biasa dan lumrah buat sebagian orang.
Jiwa yang rapuh tanpa harapan perlahan-lahan menguasai semua yang kita miliki bahkan kesadaran kita sendiri akan direnggut begitu juga nyawa.
Dan,
Pada saat itulah Akuma mulai menguasai jiwa para manusia...Kekuatan tanpa batas yang bisa menyangi para malaikat akan mereka miliki dengan mudah dan sebagai bayarannya mereka yang menggunakan kekuatan Akuma akan menyerahkan segala jiwa dan raga nya hanya untuk tunduk pada Akuma sang raja iblis.
Lengenda selalu menceritakan mereka sebagai 7 Deadly Sins atau yang di kenal juga dengan 7 dosa besar manusia ini adalah sebuah sebutan semata.
Mereka adalah iblis yang terkuat dengan kemampuan setara kekuatan para malaikat. Kekuatan yang luar biasa dan membuat semua akan terbelalak atau pun juga ketakutan.
Namun, pasukan kali ini berbeda. Sebuah pasukan yang di ciptakan oleh Akuma sebagai prajurit yang selalu setia tunduk maupun patuh terhadap segala perintah. Kekuatan mereka sangat luar biasa, bahkan bisa menyaingi kekuatan para malaikat.
Dan,
Mereka menyebut dirinya sebagai Freiheit atau juga 'Kebebasan'.Dengan kekuatan yang diberikan mereka bisa dengan bebas melakukan apa yang mereka inginkan mulai dari kekuasaan, kekuatan yang tiada batas maupun hal lainnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
SOURURON: AKUMA HANTA
ActionSuatu tragedi terjadi menimpaku saat menolong seorang nenek yang terjebak di sebuah rel kereta yang sedang melaju dengan kencang. Namun, itu menjadi akhir suratan hidupku dengan mengorbankan nyawaku. Tapi, jasadku berada disebuah tempat yang bercaha...