i; perpisahan (?)

154 26 2
                                    

Mari melakukan lompatan yang cukup jauh..

Dan mungkin kita juga bisa melihat sedikit ke kehidupan Jongdae dan Eunji di A.S sana? 

Note kecil
Awalnya aku tidak tau kenapa aku memasangkan Eunji & Jongdae di cerita yang iseng pengen kubuat ini.
Aku memang melakukan pemilihan..
Lalu kemudian pilihanku jatuh pada dua orang ini.
Itu saja.

Salam cinta damai

A.S itu sangat berbeda dengan korea tentang budaya nya.
Dengan habitat masyarakat nya.
Tapi itu bukanlah masalah..

Eunji akhirnya memutuskan untuk setuju, ikut Jongdae kesana demi melanjutkan pendidikan nya.

Pada tahun pertama dia berkeras untuk tinggal di asrama universitas saja.

Dia menolak saran ayahnya untuk menyewa satu apartemen atau menumpang pada Jongdae.

Menumpang pada Jongdae sama artinya dengan tinggal bersama, kan?
Tentu saja, Eunji menolak dengan tegas.

Dia bilang pada ayahnya: "bagaimana bisa ayah begitu remeh menyuruh anak gadis ayah tinggal bersama dengan seorang laki-laki di dalam satu rumah?"

Tapi siapa yang tau nasib..

Setelah hampir satu tahun tinggal di asrama, gangguan-gangguan mulai menyapa gadis itu. 

Walaupun Eunji tidak terlalu cantik layaknya bidadari,
Walaupun Eunji tidak juga sangat-sangat menarik seperti seleb-seleb kampusnya,
Tapi Eunji adalah gadis yang cukup menarik perhatian karena dia yang adalah seorang pendatang. Orang asing di negri itu.

Bagaimanapun, Eunji adalah seorang gadis yang terjaga dan menjaga dengan ketat dirinya sendiri.

Lalu ketika tiba-tiba beberapa pria memerangkapnya disuatu jalan yang cukup sepi ketika akan mencari sedikit kebutuhan mendesak ke tempat yang tidak dekat dari asramanya, dia hanya dapat gemetar ketakutan walaupun normalnya Eunji bukanlah seorang yang penakut.

Mulutnya terkunci tak mampu sekedar untuk bersuara ketika beberapa orang pemuda itu menghadangnya dengan menampilkan wajah tak ramah.

Meskipun begitu nasib buruk belum ingin memiliki nya.

Tepat ketika salah seorang diantara beberapa laki-laki itu mulai menangkap tangan nya, dua orang polisi jaga menegur mereka karena curiga.

Mereka hampir saja melarikan diri namun dua orang polisi itu mencegahnya dengan ancaman akan menembak kaki mereka jika mereka berniat kabur.

Eunji lolos dari nasib buruk yang mengancam nya.

Sayangnya, dia justru mengalami ketakutan yang luar biasa pasca kejadian itu. Yang membuatnya mendapatkan trauma kecil yang cukup merepotkan.

Setelah insiden yang dia alami, Jongdae memutuskan untuk membawa Eunji ke apartemen nya dan membuat gadis itu tinggal diam disana.

Dia-Eunji- tidak menolak.
Mungki  karena dia sedang dalam keadaan syok.
Gadis itu tidak membantah sedikitpun.

Bahkan setelah beberapa pekan berlalu pun, dia sedikitpun tidak berniat datang ke kampus.

Jongdae hanya bisa mencoba memahami dan mengerti.
Nalurinya mengatakan dia harus tetap berada didekat gadis itu untuk merawatnya.

Jadi untuk sementara yang bisa Jongdae lakukan menyangkut kegiatan di kampus yang tak bisa ia ikuti adalah dengan mengirimkan tugas-tugas yang sudah dia selesaikan melalui email.

Juga dengan materi-materi yang disampaikan oleh para dosen, selama dia tidak bisa hadir dalam kelas karena Eunji yang masih tampak menkhawatirkan, selama itu pula dia hanya dapat meminta bantuan teman sekelasnya untuk mentransfer nya via email.

Kim Jongdae << Jung EunjiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang