4 Hari berlalu
Ujian Negara pun akhirnya selesai, Naumy yang sangat senang pun kini berpelukan dengan Cindy
"Ahhh.. gue seneng banget deh Cin, akhirnya kita selesai juga" Naumy memeluk Cindy
"Iya gue juga seneng Nou, ahh ga sabar nunggu hasilnya keluar nih" Cindy dan Naumy sama-sama merasa bahagia karna sehabis Ujian Negara, mereka ga harus selalu berada di sekolah, tinggal menunggu nilai keluar yang tertulis di selembar kertas yang bernama 'Ijazah'
"Nou" Cindy melepas pelukannya
"Napa?" Naumy sambil mendangakkan kepalanya
"Sehabis ini lu kemana?" Naumy nampak berfikir sebentar
"Ga tau gue Cin, pengennya sih di sini aja palingan" Naumy merasa binggung apakah ia akan melanjutkan pendidikannya di negara tercintanya atau di luar dari negaranya
"Gue pengen lanjut di Korsel deh Nom" Naumy melirik ke Cindy
"Serius lu? Mau lanjut di Korsel?" Naumy merasa terkejut dengan ucapan Cindy, Cindy pun menganggukan kepalanya
"Iya, Nou. Daddy gue minta gue ikut ia ke sana, karna kantor Daddy yang di Korsel sedang dalam masalah, jadi Daddy mau gue, Mommy dan Adik gue pindah kesana" Naumy merasa sedih karna harus berpisah dari sahabatnya
"Yah.. kita ga bisa ngumpul lagi dong?" Naumy benar-benar sedih, Cindy yang melihat Naumy langsung memeluknya
"Tenang, gue akan balik kok setelah study gue selesai, dan nanti gue bawain oppa-oppa satu buat lu, haha" Cindy pun berusaha menghibur Naumy
"Ah bilang aja lu juga pengen kan kuliah di sana, apa lagi lu kan ngefans banget sama boyband koriah" Naumy tertawa saat mengingat sahabatnya yang tergila-gila dengan boyband koriah
"Ah lu tau aja Nou, iya kan kali aja ada yang nyantol satu gitu" Cindy menggaruk tengkuknya yang tak berasa gatal
"Yaudah, lu hati-hati ya disana, jangan lupain gue loh, awas aja" Naumy sambil mengacungkan telunjuknya kearah Cindy
"Iya my babynya aku" Cindy pun langsung mencium pipi sahabatnya itu
"Ihh jijik ah.. pake segala cium-cium pipi gue lagi" Naumy langsung mengelap pipinya
"Ahh Naumy mah gitu, ga like ah ga like" Cindy langsung cemberut, mereka sedang asik mengobrol, tiba-tiba teman sekelas Naumy memanggil Naumy
"Naumy" Naumy langsung menengok ke arah orang yang sedang memanggil ia
"Napa far?"
"Lu di suruh keruangan Kepsek sekarang" Farah pun langsung pergi saat Naumy menganggukkan kepalanya
"Wihh.. si Bu cebol ngapain manggil lu Nou?" Cindy kepo dengan kepala sekolah nya yang tiba-tiba memanggil sahabatnya
"Ga tau nih, padahal semenjak semester genap ini gue jarang bikin masalah, malah gue ga pernah lagi bikin keributan lagi tuh" Naumy juga merasa heran
"Yaudah yuk, gue temenin ke ruangannya Bu cebol, nanti gue tungguin lu di luar" Cindy melingkarkan tangannya di tangan Naumy, mereka berjalan menuju ruangan kepala sekolah nya
KAMU SEDANG MEMBACA
My Little Wife ✔️
Teen FictionKarna perjodohan dari orang tuanya, Naumy yang merasa kalau perjodohan itu lebih baik diakhiri karna ia melihat Farel suaminya itu telah mengkhianatinya hingga ia mengalami koma yang cukup lama. 30 September 2017 Gimana kelanjutannya? Baca hingga ab...