Alhamdulillah bisa update lagi😄 Maaf ya kalo banyak typo nya;( Happy Reading😄
***
Nanda merebahkan tubuhnya di atas kasur. Rasanya hari ini sangat melelahkan. Entah kenapa hari ini moodnya mudah berubah, sampai-sampai dia tidak mood bertemu dengan Devan, padahal biasanya mendengar namanya saja bisa membuat dia jadi heboh tak karuan.
Nanda menghembuskan nafas lelah. Dia berusaha memejamkan matanya. Nanda membutuhkan sedikit waktu untuk beristirahat.
Tiba-tiba handphone nya bergetar. Nanda mengambil handphonenya yang berada di samping tubuhnya.
Yoga N : Add back Nan.
Nanda mengerutkan dahinya. "Lah dia tau id gue darimana coba?"
Ananda A. : Udah kak.
Setelah membalas pesan dari Yoga, Nanda menyimpan kembali handphonenya di atas meja dekat kasurnya. Nanda berdiri lalu berjalan menuju kamar mandi untuk membersihkan diri.
***
Yoga berjalan masuk kedalam kamar Devan. Dengan santainya Yoga melemparkan kantung kresek yang berisi sangat banyak makanan dan minuman.
"Dari mana aja lo nyet?" Tanya Devan sambil terus memainkan games yang berada di hpnya.
Sedangkan di sisi lain Reza dan Fathur berebut makanan dan minuman seakan akan takut kehabisan.
"Abis beli makanan, tuh makanannya" Yoga tidak memberitahukan kepada teman-temannya tentang Dia yang telah mengantar Nanda.
"Hm" Devan hanya menjawab singkat dengan mengangguk anggukan kepalanya.
Sedari tadi Yoga terus tersenyum sambil terus memainkan hp nya.
"Ga lu kenapa dah daritadi senyum-senyum sendiri udah gitu ngeliatin terus hp" tanya Fathur keheranan.
"Jangan jangan lu lagi nonton sesuatu ya" Reza menghampiri Yoga yang sedang duduk di sofa kamar Devan sambil terus memakan makanan nya.
Reza berusaha mengambil hp Yoga dari tangannya, tetapi tidak berhasil.
"Apa sih Za ganggu aja" Yoga terlihar kesal, tetapi tak elak ia tetap menampilkan senyumnya.
"Diemin aja Za palingan dia langi nge stalking degem" Devan menimpali Reza.
"Aji gile sejak kapan seorang Yoga suka sama dede gemes" Reza menggeleng gelengkan kepalanya.
"Berisik lu semua" Yoga mendorong Reza dari atas sofa, lalu ia membaringkan tubuhnya di sofa sambil terus tersenyum.
"Anjir sakit gila" Reza merutuk kesal.
"Kesambet apa tuh anak" Fathur merasa heran dengan kelakuan Yoga.
***
"Nda makan malam dulu" teriak mamah dari bawah.
"Iya mah bentar" Nanda menyimpan novel yang sedang dibacanya ke atas meja belajarnya. Nanda mengikat rambutnya menjadi satu lalu ia berjalan menuju ruang makan.
Nanda duduk di kursi sebrang mamah nya. Dia mengambil nasi dengan lauknya, lalu memakan makan nya.
"Mamah tadi liat Nda pulang dianter cowo. Dianter siap Nda?"
"Oh itu kakak kelas Nda mah" Nanda menjawab enteng."Cuman sekedar kakak kelas?" Sekarang Fandi- Papah Nanda yang terlihat penasaran.
"Iya pah cuman sekedar itu kok" Nanda mulai tidak mood untuk memakan makanannya.
"Lagian pula Nda gatau dia siapa. Namanya aja baru tau barusan" Lanjut Nanda sambil mengangkat bahu.
"Papah cuman mau ngingetin Nda gapapa punya pacar atau sedang dekat sama cowok asal Nda bisa menjaga diri Nda, juga tidak mengganggu belajar Nda"
Dengan selesainya Papah menasehati Nanda, selesai pula makan Nanda. Nanda menghembuskan nafas legah karena tidak perlu mendengarkan ocehan Mamah dan Papahnya lagi.
"Nda selesai" Nanda meletakkan gelas ke atas meja.
"Nda ke kamar duluan ya" Nanda pun berlalu dari hadapan Mamah dan Papahnya yang sekarang tengah geleng-geleng kepala melihat tingkah laku anaknya.
Nanda merebahkan tubuhnya di atas kasur. Nanda membawa hp nya yang berada di atas meja, lalu ia membuka aplikasi instagram. Hal pertama yang selalu ia lakukan adalah men stalking akun Devan. Tidak ada yang berbeda seperti terakhir ia melihatnya. Nanda pun menutup aplikasi instagramnya lalu mematikan hpnya. Ia menyimpan kembali hpnya di atas meja.
Nanda menarik selimut lalu menutupi seluruh tubuhnya. Ia pun memejamkan matanya. Tidak berselang lama Nanda sudah memasuki alam mimpinya.
&&&
Yey update🎉🎉
Setelah 2 bulan gapunya ide buat nulis akhirnya bisa update juga, ya meskipun updatenya pendek hehe;( Maaf ya kalo banyak yang garing;( dimaklumin aja ya;( baru belajar juga;(Makasih buat kalian yang udah bersedia menunggu cerita ini update😊 Kritik dan saran aku terima ya😊
Jangan lupa Vote and Comment ya😊
SindiTamara

KAMU SEDANG MEMBACA
Ini Tentang, Khayalanku!
Teen FictionTerbang sangat tinggi, hingga aku lupa cara untuk berhenti. Setiap malam aku susun cerita tentang kita, dan aku nikmati sendiri. Hingga aku tersadar, semuanya hanyalah mimpi. Dan inilah, semua KHAYALANKU!