Rio jelasin semuanya sama papi dan mami tentang pernikahan kalian tanpa ada hal yang harus di tutup-tutupi lagi?
Maafin Rio pi...mi...
Sebenarnya Rio nggak mau ngebohongi papi dan mami tapi Rio terpaksa, Rio bosen papi sama mami tanyai tentang pernikahan terus, Rio juga nggak mau papi sama mami jodohin terus sama anak rekan bisnis papi dan mami, Rio cuma mau nikah sama wanita yang Rio cintai.Tapi sekarang apa buktinya, kamu menikah dengan wanita yang kamu bayar dengan uang, berarti dia nikah sama kamu bukan karena cinta Rio tapi karena uang.
Awalnya kami sangat terkejut saat kamu bilang kamu sudah menikah,
sebenarnya kita tidak setuju dengan wanita pilihan kamu. Kamu tahu kan di anak panti asuhan, anak yatim piatu yang nggak jelas asal usulnya,
dia juga hanya tamatan SMU sedangkan kamu tamatan S2 luar negeri, di tambah lagi dia sakit Jantung dan satu lagi dia bersedia menjadi istri kamu dengan uang yang sangat besar 500 juta Rio, dia nggak ada bedanya dengan Vanya mantan pacar kamu yang matrealistis.Kami pikir dia wanita baik-baik,
makanya kami berdua merestui pernikahan kalian, apalagi kalian berdua sangat mesra, ternyata semua hanya sandiwara kalian berdua.Mi...pi...maafin Rio, Rio memang salah mi pi tapi Rio mohon, mami dan papi dengerin penjelasan Rio dulu. Rio ketemu sama Mentari di jalan Raya, waktu itu Rio nggak sengaja hampir menabraknya.
Rio nggak tahu waktu itu jantungnya kambuh, Rio hanya melihat dia memegang dada kirinya. Tiba-tiba saja Andre telepon dan bilang kalau mami dan papi mau datang ke Jakarta 1 minggu lagi.
Rio bingung dan langsung suruh Andre cari wanita yang bisa jadi istri pura-puranya Rio dan Rio akan membayarnya berapa pun.
Saat itu Mentari ada di dekatnya Rio, dia mendengar semua pembicaraan Rio dan Andre dan dia menawarkan diri untuk jadi istri Rio dan memberikan Rio no hp nya.
Awalnya Rio menolak karena Rio pikir dia wanita nggak benar dan matrealistis. Tapi akhirnya Rio menghubunginya karena Andre nggak bisa mendapatkan wanita yang bisa Rio nikahi secepatnya.
Awalnya Rio hanya menawarkan uang 100 juta rupiah pada Mentari, tapi dia menolaknya dan minta uang 500 juta rupiah, Rio menolaknya karena kemahalan tapi akhirnya Rio terpaksa menerimanya karena besoknya mami sama papi mau datang ke Jakarta. Rio dan Mentari menikah hari itu juga di KUA.
Apaaa???
KAMU SEDANG MEMBACA
Benang Merah Tata (1-24 End)
Romance- Satrio Darmawan : Io (baca : Iyo) Pria 30 tahun,arogan dan diktator - Mentari : Tata Wanita 20 tahun,sakit Jantung Mereka berdua menikah palsu dengan tujuan masing-masing.tanpa mereka sadari mereka telah terikat benang merah 12 tah...