MENGAPA AROMA?

1.6K 23 1
                                    

Mengapa Aroma?
Diantara banyaknya penulis di Indonesia, mbak Dee Lestari memang salah satu penulis yang mengeluarkan karya-karya dengan ide yang tidak biasa. Kembali kita melihat kisah serial Supernova yang menghidupkan science fiction di ranah tanah air. Pembaca masih dibuat tergila-gila dengan karya ini sampai akhirnya ditutup dengan lahirnya Inteligensi Embun Pagi pada tahun 2016. Lalu bagaimana dengan Aroma Karsa?
Jika kita melihat sekilas, maka aroma ini memang seperti yang kita pikirkan. Kata ini dekat dengan bau. Ternyata alasan dan ide untuk membuat karya Aroma Karsa benar-benar di dalami oleh mbak Dee Lestari. Dalam penuturannya mbak Dee mengatakan jika hidung sebagai indra yang mencium aroma, menjadi bagian pertama dalam pertumbuhan janin. Menurut saya ini pemikiran ide yang luar biasa. Dee Lestari mampu mengolah penalaran aroma dalam kisah Aroma Karsa. Aroma menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam hidup. Bahkan ketika kita makan atau minum maka aroma menjadi bagian pertama yang menentukan selera makan. Lewat aroma manusia juga bisa menentukan siapa dirinya dan bahkan cita-cita.

Aroma KarsaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang