Enjoyyy 💗💗
....
Siapa sih yang gak suka sama weekend? Everybody does loves it!
Sabtu pagi yang cerah seperti sekarang ini, sangat cocok apabila aku membeli bubur ayam yang berada di seberang tempat tinggalku.
Ketika aku sampai di gerobak bubur, aku langsung memesan pesananku.
"Mas, bubur ayamnya satu ya. Kaya biasa ya. Makan disini" ucapku kepada Mas Rajiman- tukang bubur langgananku.
"Sip, mba! Ga pake kacang, seledri, sama ati kan?" jawabnya dan dibalas oleh anggukanku.
Setelah selesai memesan, aku duduk di kursi terakhir yang tersedia disana. Karena pagi ini cukup banyak yang makan di tempat ini. Ada yang habis berolahraga, maupun baru bangun dan belum mandi sepertiku.
"Mba, ini buburnya" Mas Rajiman memberikan semangkuk bubur dan semangkuk kerupuk kehadapanku yang kuambil dengan senang hati.
"Makasih, mas"
Suapan pertama, rasanya seperti ada yang kurang.
Ya! Kurang sambal!
Kutambahkan sambal sebanyak dua sendok.
Nikmat sekali!
Suapan demi suapan kunikmati, dan dengan tidak rela, buburku akhirnya telah tandas.
Aku mengambil dompetku dan mengeluarkan uang dua puluh ribu.
"Ini mas. Kembaliannya ambil aja. Makasih" ucapku sembari tersenyum dan dibalas dengan ucapan terimakasih dan senyuman.
Sebelum aku menyeberang, tiba-tiba ada tepukan pelan di pundakku yang membuatku otomatis menoleh kebelakang dengan wajah was-was.
"Mba, ini hp nya ketinggalan" tutur seorang pria yang sedang tersenyum manis kearahku dan mengulurkan ponselku.
Aku pun tergugu canggung.
"Oh. Ya ampun. Terimakasih, mas" ucapku tersenyum dan mengambil ponselku dengan canggung.
"Sama-sama. Lain kali, jangan lupa lagi ya"
Ehh? Gimana? Gimana?
"Rrrr..iya, mas. Makasih atas peringatannya" dengan canggung aku meninggalkan pria tersebut dan brsiap-siap untuk menyeberang.
....
Mita send you a message
Aduh, pasti ini tentang pertemuan itu.
Huft.
Kenapa aku tiba-tiba ragu akan pilihanku ya? Pastinya sangat tidak sopan dan tidak lucu kalau aku tiba-tiba meng-cancel pertemuan ini.
Gosh. What should I do?
Dengan ragu aku membuka pesan yang dikirim oleh Mita.
Mita
Woy, nanti malem ke Koi Kemang yaaaYou
Lah, katanya dinner. Kok malah di cafe?Mita
Gue pikir2 lagi, keknya lebih mending di KoiYou
Oke yaudahKulempar ponselku ke sofa.
Huft.
Terlalu banyak hal yang kupikirkan hingga membuatku susah untuk berpikir dengan jernih.
Tapi, apakah keputusanku untuk move on ini tepat? Ditambah dengan dating trial yang kuminta kepada Mita. Apakah aku terlihat begitu desperate?
Rasanya sungguh menyiksa ketika dirimu mencoba untuk membuka hati kembali, tetapi hati lebih memilih untuk menutupnya dengan begitu rapat.
Andaikan Esa tahu seberapa bencinya aku kepadanya.
Andaikan Esa tahu betapa sakitnya dikhianati.
Andaikan Esa tahu bahwa dia manusia paling jahat di muka bumi ini.
Andaikan Esa tahu bahwa aku sangat ingin membalasnya.
Andaikan Esa tahu bahwa aku baru saja berbohong. Karena nyatanya aku masih mencintainya.
Kalian menganggapku bodoh?
Dengan berat hati, aku pun setuju dengan itu.
....
"Woy!! Cepetan elahhh. Ini gue udah di tkp sama si Uri" ucap Mita diseberang sana.
"Iya sabar!! Makanya ga usah telepon terus! Gue udah di parkiran kok. Sabar napa sih" tukasku sambil mengapit ponselku dan memencet remote mobil.
"Iyaa yaudahh" dan panggilan pun diputus oleh Mita dengan seenaknya.
Kebiasaan!
Aku pun bergegas masuk ke dalam, dan mencari keberadaan mereka berdua.
Hingga diriku, menemukan mereka disudut ruangan. Mereka begitu asyik berbincang, sehingga tidak menghiraukan diriku yang sedang berjalan menuju mereka.
"Selamat malam" akhirnya kuucapkan salam.
Kedua manusia itu pun otomatis menghadap ke arahku.Lohhh kok?!?!?!?!?!?!?
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
.
Yaampun finally bisa ngepublish cerita ini. Rasanya berdosa banget baru ngepublish setelah lama menghilang dari peradaban, dan hanya mengasilkan part yang sungguh amat sedikit ini 😪😭
Hope you guys like it >_<
KAMU SEDANG MEMBACA
Fix You
RomancePria masa lalunya yang tiba-tiba muncul saat Gista sedang menonton konser musik. Dan melihat sosok Pria tersebut bermain gitar di panggung. Pertemuan mereka tidak hanya sampai hari itu. Karena mereka dipertemukan lagi untuk melaksanakan sebuah tugas...