Seutas tali ku ikatkan pada satu tujuan
Ku simpul rapi dalam setiap pelarian
Ku untai segala kisah dengan rangkaian kata
Menjadikan syair bait puisi indah
Aku terus saja berlarian
Menggenggam erat pasir di tangan
Terhenti ku sejenak tuk membuka genggaman
Yang tersisa hanyalah beberapa butiran
Dikesunyian malam yang indah
Ku dirikan tenda di alam terbuka
Sembari menikmati angin malam
Semilir membawa kesyahduan
Hanya dengan lentera menyala
Aku menjalani hidup ku dengan rahasia
Tak perlu ada yang menyaksikan
Jika langkah ku hanyalah ratapan
Tak perlu ada yang mendengar
Jika cakap ku hanyalah keluhan
Biarkan aku sendirian
Mengikuti arus berjalan
Sampai tujuan yang ditentukan

KAMU SEDANG MEMBACA
Sajak Puisi
Short StoryKata yang tak mampu terucap tergoreskan oleh tinta yang tertuang diatas lembaran