Ditulis oleh rizkitaramadan
Assalamu'alaikum wr wb,
Annyeonghaseyo chingudeul, apa kabar? semoga selalu bahagia dengan kesehatan dan berkah yang melimpah ^^
Perkenalkan namaku Rizkita Ramadani dan aku penulis naskah berjudul Mine dalam event 300 days challenge ini, jangan lupa mampir yaah. 😘
Pada hari ke17 ini aku diberikan kesempatan untuk mengisi diary 300dayschallenge, maka dari itu namaku muncul di sini hahahaa.
Pertama-tama aku mau curhat dulu yah, jadi sejak pertama challenge ini sampai sekarang hari ke 17 aku udah mencapai hampir semua goals aku dalam mengikuti 300dayschallenge ini.
Aku inget banget waktu pertama kali daftar event ini harus isi form yang isinya "Apa alasan kalian ikut event ini." dan dengan jujur aku menjawab :
1. Pengen juga ngerasain karyanya ada yang ngevote
2. Mau belajar buat konsisten sama jadwal nulis
3. Mau kenal sama banyak penulis lain biar tau gimana cara nulis yang baik.dan alhamudulillah sampai sekarang hampir semua goals itu bisa tercapai, ternyata sebahagia itu rasanya ada yang ngevote ceritaku haha *maaf lebayㅠㅠ
dan kedua sampai sekarang masih belajar untuk konsisten sama jadwal nulis yang sudah di sepakati,
dan ketiga 😭 luar biasa sekali ternyata di grup ini isinya orang-orang hebat yang sudah banyak pengalaman dalam dunia menulis.
Awalnya jujur sempat merasa minder, tapi kembali ingat tujuan awalku ikut challenge ini adalah untuk belajar, jadi aku harus bisa menyesuaikan diri di dalam grup dan menyerap ilmu sebanyak-banyaknya dari para senior di sana.
Oke, sepertinya udah kepanjangan yah ini. Kita akhiri saja curhatan hari dan lanjutkan di kesempatan selanjutnya.
Akhir kata, terimakasih untuk teman-teman, kakak-kakak yang selalu setia memberikan semangat kepada sesama member, juga arahan-arahan dalam memperbaiki tulisan kita.
Semoga dengan member yang tersisa di batch 1 kita bisa menyelesaikan naskah dengan baik sampai akhir.
Wassalamualaikum,
Annyeong^^
-Love
Rizkita Min 💜
KAMU SEDANG MEMBACA
Diary 300 Days Challenge
Kurgu OlmayanHighest rank #6 di non fiction Diary keseruan 300 days challenge. Tantangan menulis minimal satu naskah dalam 300 hari. Angkatan 1 : 1 Februari-27 November 2019. Angkatan 2 : 1 Mei 2019-24 Februari 2020 Angkatan 3 : 17 Juli 2019-12 Mei 2020