90 Days Before.

3.3K 377 30
                                    

To : My Diana <3

Mau jogging?

SENT!

Drrrtt.. Drrtt..

From : My Diana <3

Tumben sekali Mr. Hungry mau jogging? Baiklah, see you babe!

Hahaha, dasar gadis itu. Ada saja panggilannya buatku.

Aku mengganti celana pendekku dengan celana training, dan bersiap-siap.

***

Aku dan Diana sudah berlari pagi sekitar 30 menit.

"Ni, aku lelah" Ujar Diana, yang ada dibelakangku. Ia berdiri dengan napas tersengal-sengal.

"Ya ampun, Diana. Ini bahkan baru setengah jam, sayang"

"Tapi aku lelah, Ni"

Aku menghembuskan nafasku, "Kuperhatikan, akhir-akhir ini kau cepat lelah ya?"

Diana yang menyadari pertanyaanku tadi langsung gelagapan, "A-ak.. A-aku.." ia berpikir keras "-hanya kurang istirahat" lanjutnya.

Aku memandangnya curiga. Tidak biasanya dia gelagapan seperti ini. Pasti ada sesuatu yang ditutupinya.

Bukannya sok tahu, tapi.. Hey, bahkan aku sudah berpacaran dengannya lebih dari 3 tahun! Bagaimana bisa aku tidak tahu itu?

"Kau tidak bohong?" Tanyaku memastikan, walau sebenarnya aku tahu dia sedang berbohong.

Diana menggeleng.

Gadis ini tetap tidak mau mengaku. Ugh, tapi yasudahlah. Biarkan saja.

"Tadi kau bilang lelah kan? Ayo kita pulang saja"

"Okay"

***

"Huft...." Diana langsung menghempaskan dirinya disofa begitu kami sampai dirumahku. Aku duduk disebelahnya.

"Lelah ya, nona?"

"Pertanyaan bodoh"

Aku terkekeh mendengar jawabannya. Kuperhatikan wajahnya yang berkeringat itu.

Namun, baru kusadari.. Bibirnya pucat!

"Di, kau pucat"

Pertanyaanku tadi membuat dia menundukan kepalanya. Sepertinya, sepatu nike ungunya lebih menarik untuk dipandang daripada aku.

"Ni.. Mungkin memang saat nya kau tahu---"

Drrrt... Drrrtt...

Holyshit, kenapa mesti ada panggilan masuk disaat seperti ini, sih?

Aku berdecak kesal dan mengambil ponselku, "Sebentar ya, Di"

Diana mengangguk.

Hazza is calling you...

Aku pun mengangkatnya.

'Nialler!'

'Ada apa, Hazz?'

'Aku mendapat ciuman pertamaku dari Kendall hottie Jenner! Oh my gosh!'

'Lalu?'

'Ya, aku hanya memberi tahu saja'

Ya ampun, jadi Harry menelfonku hanya untuk memberi tahu ini?

'Besok kita akan pesta nandos okay? Untuk merayakan ini!' Katanya sumringah.

'Okay okay bye hazz' Jawabku sambil segera menutup telfonnya.

Aku kembali menoleh kearah Diana, "Lanjutkan yang tadi, babe"

"Ti-tidak ada apa-apa kok, aku ganti baju dulu yaa, Ni" Katanya, sambil bergegas meninggalkanku yang kebingungan karena aksinya itu.

Apa yang disembunyikannya?

***

My Diana ➳ Niall HoranTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang