8.a wonder how

4 1 0
                                    

"Hari ini musim itu datang. Bagaimanapun musim itu harus pergi, karena waktu membuat luka namun, kembali diobati dengan musim yang kembali. Sekiranya  begitulah hati manusia bodoh di permainkan"
''''''''''''

Bel pulang sekolah akhirnya berdenting, Aletha mengemasi  buku-bukunya. Dirinya berbalik menatap Archie yang tetap duduk tidak bergerak, Aletha sengaja memperlambat gerakannya supaya kelas sepi dan menanyakan  keadaan Archie. Aletha melihat sekelilingnya sudah kosong tinggal dirinya dan Archie sendiri.
" Ar? Lo gak pulang?"tanya Aletha. Tidak menjawab apapun Archie langsung mengangkat tasnya dan meninggalkan Aletha sendiri di kelas. Aletha ingin melempar kepala Archie dengan gumpalan sampah kertas yang ia pegang. Aletha berjalan melihat kiri-kanan hanya tersisa murid-murid yang sedang duduk mungkin menunggu jemputan.

Diluar pagar Aletha dikagetkan dengan Archie yang sedang duduk diatas motornya.
Archie yang melihat Aletha dari gerbang langsung menyalakan motornya.

"Buruan naik gue antar pulang"ucap Archie.
Aletha  menghiraukan ucapan Archie, memang dulu sebelum dirinya dan Orion pacaran  dia sering nebeng pulang dengan Archie, tapi terakhir kali Aletha naik dengan Archie dia sudah membuat sumpah tidak akan pernah naik motor laki-laki itu lagi.
Waktu itu sudah sangat sore dan Aletha nebeng Archie pulang. Archie mengikuti jalan panjang dan lebih lama lagi, membuat Aletha geram diatas motor dan memarahinya . Archie tersinggung dan menurunkan Aletha ditengah jalan. Dan mengatakan pada Aletha kalau naik dengan motornya harus pakai aturan dan sopan santun dengan pemiliknya.
Dari situ Aletha berhenti pulang dengan Archie sampe dirinya berpacaran dengan Orion.

"Gue bisa pulang sendiri"ucap Aletha

"Gak usah nolak deh, gue takutnya aja lo pingsan di tengah jalan dan digiling container. Gimana yah? Guekan masih nganggep lo temen"ucap Archie

"Makasih!tapi gak perlu"Aletha bersikeras menolak

"Gue nawarinnya  baik-baik loh"ucap Archie
"Gue juga nolaknya baik-baik tuh. Udah pake terima kasih lagi"
"Gak tau terimakasih banget sih lo!kalau gak ada gue di kelas sekarang  lo udah tinggal nama aja"

" lo nuntut banget sih" ucap Aletha memicingkan matanya menatap Archie penuh selidik.

"Atau? Bener kata Bara lo naksir gue?"tanya Aletha dengan wajah serius. Archie tidak menunjukkan  raut wajah yang bisa Aletha tangkap . Archie langsung melajukan motornya tanpa berbicara apapun.
Tuh kan? Untung tadi Aletha tidak pulang dengannya.
Anak itu aneh. Tapi, Aletha mengingat kata-kata Bara yang mengatakan  bahwa Archie marah karena dirinya dan Orion balikan. Aletha tersenyum sekilas. Dalam pikirannya sampai kalau itu benar berarti  dia tidak segan-segan untuk membunuh Archie dengan tampang sok coolnya itu.

Aletha menginjakkan kaki di ruang tamunya, dia sudah berhati-hati masuk saat mendapati mobil lain di garasinya. Aletha melihat laki-laki seumuran dengan ayahnya yang sedang duduk dengan mamanya. Aletha tersenyum sinis dan melangkah ke kamarnya saat mendapati mamanya memanggil untuk memberi salam.

Aletha merebahkan dirinya diatas tempat tidur menatap putih langit-langit kamarnya.
Jika saja ada Orion mungkin Aletha sudah menelpon Orion untuk menjemputnya dan menghabiskan waktu seharianya melepas pikiran suntuknya.

Ting!

Aletha meraih ponselnya dari saku roknya,membuka pesan masuk.

Bara: Tha? Udah baikan belum? Bisa keluar gak kmpul bareng kita. Ad gisca, nina, sama diana juga nih.

Baru saja Aletha ingin membalas Bara sudah lebih dahulu menelponnya.

" balesnya lama banget sih? Lo pasti lagi nangis ya tha?"

Aletha menghembuskan nafasnya
" ada apa?"
" main yuk ke rumah gue, ada anak-anak yang lain juga nih"

"Gak ah"

"Yaelah Tha, ayolah gue suruh Archie jemput deh. Atau gue bisa jemput"

Aletha memikirkan kedua tawarannya itu, lagi pula dia butuh berjalan jauh dari rumah ini sebentar.

"Lo aja deh Bar, yang jemput gue. Males gue sama Archie"
"Ok, siap-siap gih 15menit gua nyampe".

Sebenarnya Bara, Aldy, Ryan,dan Archiecall  itu baik. Mereka tipe yang bikin perempuan cepat jatuh cinta tapi mulut mereka kadang bisa bikin perempuan  salah mengerti . Wajah mereka setidaknya tidak malu digandeng kemana-mana.

Selang lima belas menit . Motor Bara berhenti di depan rumahnya,
Aletha keluar dari kamarnya masih mendapati mamanya bersama laki-laki itu. Dirinya mencoba sebisa mungkin jangan berhenti.
" mau kemana Tha?"tanya mamanya.

Aletha berhenti tanpa berbalik
" temen"

Aletha dan Bara menyinggahi supermarket  membeli cemilan untuk teman-teman yang lainnya.
Bara menyuruh Aletha memegang keranjang makanan ringan  yang sudah hampir penuh tetapi Aletha mendengus ketika melihat list yang dipegang  Bara sangat panjang.
"Lo nawarin jemput gue biar sekalian Bantu lo belanja yah?" Tanya Aletha
"Gak juga sih Tha, tadi kan gua kasih dua tawaran. Sama gue atau sama Archie ?Eh , lo nya milih gue yaudah sekalian aja bantu gue" ucap Bara.

Aletha menghentakkan kakinya emosi. Biarpun dirinya Bara, Aldy , Ryan, dan Archie berasal dari smp yang sama . Tapi  Aletha tidak suka dibabukan.
Padahal waktu masuk pertama Aletha sengaja tidak mau mengenal mereka, Aletha ingin menemukan teman baru. Tapi mereka berempat mengatainya sombong dan tidak mau kenal kawan, dan juga rencananya mencari teman baru gagal karena  saat keadaan mencari teman baru dirinya berpacaran dengan Orion sehingga membuatnya sudah dibenci padahal belum berteman, ditambah mereka semua sekelas dan membuat Aletha mau tidak mau harus kembali berteman dengan alien-alien itu.

"Tau gitu tadi gue  milih Archie yang jemput gue" ucap Aletha.

" nah.  Itu tuh yang gak lo pikirin sih,  emang otak lo gak ada isi apa-apa, udah gak peka sama situasi, perasaan orang juga lo gak peka. Tapi, sok soan pacaran" ucap Bara menatap Aletha dan menjentik dahi Aletha .
Aletha ingin melempar keranjang belanja ditangannya . Kenapa semuanya bilang Aletha sok-soan pacaran? Sok-soan gimana? Sampe bikin sakit hati gini?.

Beginilah. mau tidak mau  kadang cinta membuat kita dihujat banyak orang
'''''''''''

Yang anak kecil disini Archie atau Aletha sih?

Bapernya malu maluin..
Bara,  aldy, Ryan mulutnya sama kayak Archie pengen nabok deh ah.

Ayok recallnya yang lain mana?
Mari kita mengorek inti perasaan aletha. Supaya dia ..
??????????

9-04-19
'Cy'

SomethingTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang