Kos winda masih tampak sepi.Gerbang pintunya masih terkunci rapat dan tampak orang-orang berlalu lalang lewat depan kos.Selang beberapa menit kemudian ada seorang perempuan yang membuka pintu kos dari dalam dan ia pun keluar untuk membuang sampah.Suasana memang masih pagi.Kicauan burung dan ayam berkokok belum bisa membuat winda dan temannya bernama dian yang sering dipanggil emak ini bangun dari tidurnya.Mereka berdua memang satu kamar.Winda dan dian sudah berteman selama hampir tiga tahun semasa kuliah di sebuah universitas terkemuka di kota pahlawan Surabaya.Mereka masih asyik tidur dan membayang-bayang dalam mimpi.Tapi tiba-tiba winda sudah mulai bangkit dari alam mimpi.Kemudian dia menggeliatkan tubuhnya untuk melenturkan otot-otot yang bengkok sewaktu tidur.Tanpa pikir panjang lagi ia mengambil handuk dan sabun untuk mandi.Dia langsung melangkahkan kakinya dengan sedikit malas ke kamar mandi.Sedangkan dian sepertinya masih malas untuk bangun. Sedari tadi ia hanya setengah sadar melihat winda pergi ke kamar mandi dan setelah itu tidur lagi.
Seusai mandi dan ganti baju.Winda bergegas membangunkan dian yang sedari tadi masih molor terus dan menikmati mimpinya.Terpaksa dian harus bangun dan bergegas pula untuk mandi.Tiba-tiba ada suara montor yang berhenti didepan kos.Ternyata itu adalah pak pos yang bermaksud menyampaikan surat dari seorang pengirim, tentunya untuk anak-anak kos atau bahkan bisa untuk ibu kos sendiri." surat pos...." teriak pak pos.
Winda pun keluar dan menghampiri pak pos.
" iya pak...ada surat buat siapa?" Tanya winda.
" buat mbak cinrara, mbak..." jawab pak pos.
" cinrara..." ucap winda lirih pelan sambil memikirnya.
" ini mbak, suratnya..." kata pak pos sambil memberikan surat itu ke winda dan winda menerimanya.
" silahkan tanda tangan disini mbak...." Lanjut pak pos dan winda tanda tangan.
" terima kasih pak..."
" sama-sama....."
Pak pos langsung henyak pergi tanpa basa basi lagi dan winda lekas melihat pengirim surat yang berwarna merah jambu dan berhiaskan gambar love itu.Tepatnya itu adalah surat cinta buat cinrara.Tanpa pikir lagi ia membaca nama pengirim dan dipernutukkan untuk siapa dalam balutan surat cinta tersebut.Pengirimnya namanya RIZKY dan Diperuntukkan untuk CINRARA, sesuai dengan alamat yang tertera di surat itu.Surat itu memang surat cinta buat Cinrara.
" Rizky..." ucap winda lirih sambil menampakkan senyumannya dengan antusias.
Tetapi ia berpikir kembali sambil melangkah kecil menuju kursi yang ada diteras.Tapi matanya tak bisa lepas memandangi surat cinta itu.Winda pun duduk dikursi teras sembari terus memegang surat cinta itu dan tak luput memandanginya.Winda dibuatnya sedikit bingung karena dikos itu tidak ada nama cinrara tapi alamatnya benar.Tanpa disadari winda terperangah setelah otaknya menemukan sesuatu tentang surat cinta itu.
" OOOhhh..aku tau sekarang.Pasti ini dari risky pacarku.Karena kan dia sering memanggil aku dengan nama cinrara.Selain itu nama di facebookku juga cinrara.tidak salah lagi pasti ini buat aku.Lagian disini juga gak ada nama cinrara selain nama lainku itu.bukaaa aaahhhh..." ujar winda antusias dengan pikirannya itu.Winda menyobek ujung atas amplop surat yang merah jambu yang berhiaskan love itu dan mengambil isi surat yang ada didalamnya.Dengan antusias dan senyuman yang merekah ia pelan-pelan membaca surat tersebut tanpa menghiraukan keadaan sekelilingnya.
Dear,
Cinrara...
Apa kabarmu? Semoga hari ini kamu baik ya, Dan aku harap kamu juga akan baik-baik setelah membaca surat ini.Cinrara sayang, aku tau kamu sangat mencintaiku begitu juga aku.Aku sangat mencintaimu lebih dari bumi dan isinya.Sayang, aku mau bilang kalau orang tuaku tidak bisa merestui hubungan kita dan mereka akan menjodohkanku dengan wanita pilihan mereka.jadi hubungan kita tidak bisa berlanjut atau putus.Cinrara aku tau semua ini berat buat kamu dan terutama juga buat aku.Aku sudah menolak perjodohan ini dan aku lebih menyayangimu tapi ibukku mengancamku jika aku tidak mau melakukan perjodohan ini maka dia akan bunuh diri.Maafkan aku cinrara, walau kita tidak bisa saling memiliki.kita masih bisa kan untuk bersahabat.Cinrara, semoga kamu mendapatkan lebih baik dariku.sekali lagi aku minta maaf.
Your love,
Rizky.
KAMU SEDANG MEMBACA
What Is Love?
Short StoryKarra adalah seorang siswi cantik dari SMU Persada. Di sekolah, Karra dikenal sebagai sosok yang pintar, bandel dan jago basket. Sementara itu, di rumah, ia dikenal sebagai sosok yang manja dan acuh tak acuh. Kehidupan di sekolah dan di rumah inilah...