Kisah yang terlupakan

24 3 0
                                    

Beberapa orang memilih untuk mengubur dalam-dalam kisah yang pernah terjadi,dan memilih melupakan.

sebagian kecil berhasil,dan sebagian besar gagal.

aku termasuk di sebagian besar insan yang sedang berusaha itu.

bagiku melupakanmu adalah suatu kemalaan atau kesengsaraan,

sedang kau?melupakanku adalah suatu Harsa atau kebahagiaan.

dimana letak adil ditaruh?

kisah kita tak berbeda dari kisah-kisah klasik orang-orang sebelumku,

sama-sama saling memperjuangkan,

sama-sama saling menjaga dan mencintai,

kisah kita juga berjalan begitu lama,

tak melulu soal kecewa,bahagiapun dan kisah-kisah indahpun ada diantara kita

tapi mengapa?

kala aku pemerannya,kisah itu terlupakan?

kisah itu dikubur dalam-dalam seolah waktu dan perjuangan yang cukup Panjang tak menggambarkan sedikit saja garis kebahagiaan?

kemana semua kisah itu?

menghirapkah?melenyapakan dirikah?atau justru sengaja dilenyapkan?

wahai kisah yang pernah terjadi,

maafkan salah satu dari kami yang sengaja melenyapkan dan menghirapkanmu,

padahal,

kisah itu sangat tak mudah,

kisah itu justru sangat indah

walau sesekali sangat rumit dijalani,

menciptakannya butuh ribuan pengorbanan hati,perasaan dan juga waktu.

padahal terciptamu kisah,

hanya untuk jadi kisah kasih yang dapat menemani kita,

pada usia dimana kita akan cenderung merasakan kesepian,

dan berteman dengan ingatan-ingatan manis yang telah lalu,

disaat kita hanya bisa duduk dan mengilas balik semuanya.

sebenarnyapun satu yang kupahami,

apabila kau mengusahakan melupakan kisah bersamaku,

itu tandanya kisah kita berhasil melekat utuh didalam ingatan,

dan sangat sulit di buang,bagaikan melukai diri sendiri,bukan?

biar aku yang mengemas apik semua kisah ini,

kelak bila kita bertemu,

akan kuceritakan kembali kisah-kisah indah itu,dan ,menciptakan segaris senyum diwajahmu.

catatan perihal kamuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang