Harus Pandai Mengelola Waktu ya!

462 46 17
                                    

Waktu kita di dunia sangat terbatas dan sangat singkat. Tugas kita memanfaatkan waktu dengan sebaik-baiknya untuk mengumpulkan bekal amal soleh.

Seorang muslim yang cerdas adalah yang menggunakan waktunya dengan sebaik-baiknya. Apakah tujuan hidup kita sudah di gunakan dengan benar?

Kuatkanlah dalam hatimu bahwa kau ingin mengumpulkan bekal amal soleh sebanyak-banyaknya. Dan lakukanlah mulai harii ini. Katakanlah dalam hati kalian bahwa:

Hari ini hari terbaikku. Hari ini adalah milikku. Hari ini bisa jadi hari terakhirku. Aku akan membentuk kebiasaan terbaik hari ini. Ya, mulai hari ini. Hari ini aku akan mencurahkan segala bentuk perhatian, kepedulian, dan kerja keras untuk membentuk kebiasaan terbaik.

Hari ini aku akan melakukan shalat dengan khusyuk, zikir sepenuh hati, doa dengan penuh keyakinan, serta membaca Al-Qur'an dengan penuh peresapan. Aku bertekad untuk mengerjakan shalat wajib tepat waktu. Aku akan melakukan shalat sunah Duha, Rawatib, dan Tahajud. Aku akan mengisi waktu dengan membaca buku-buku yang membuatku lebih memahami agama, memperbaiki akhlak, dan meningkatkan kemampuanku.

Hari ini aku akan melakukan tobat nasuha. Menginsyafi segala dosa yang telah aku lakukan, memohon apunan-Nya, dan berjanji tidak akan melakukan kezaliman. Hari ini pula aku akan memelihata diri, keluargaku, dan segala yang haram.

Hari ini aku akan berbicara yang baik-baik, tidak akan berkata kotor , tidak akan mencela dan tidak akan membicarakan kejelekan orang lain. Aku tidak peduli pada aib dan urusan orang lain. Aku akan sibuk memperbaiki aibku sendiri. Aku akan sibuk menertibkan urusanku ,dan membersihkan hatiku.

Dengan mengucapkan rasa syukur, hari ini aku coba memahami bahwa segala yang aku miliki adalah sebaik-baik nikmat dari-Nya.....

Yuk... kita hijrah menuju jannah-Nya:)

Semoga tulisan ini bermanfaat untuk kalian semua.....

La Tahzan Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang