Nanti biar lantunan lagu fiersa besari yang mengingatkan mu padakuGadis berambut coklat ikal sepinggang itu memasuki kedai kopi dengan terburu buru. Bajunya basah karena diluar sedang hujan sekarang.
"mas matchalatte tidak usah pakai gula ya" kata gadis itu. "atas nama siapa?" kata barista laki laki yang namanya terpampang di sebelah kanan celemeknya, aldo namanya.
"almahera" jawab gadis bernama almahera, ia menunggu dan mengambil pesanannya lalu duduk di meja kosong yang ada disebrang kanan yang berpapasan langsung dengan jendela, tempat yang pas untuk menunggu hujan reda sambil membaca buku buku yang ia pinjam siang tadi.
Alunan lagu fiersa besari berjudul temaram menggema di kedai kopi itu.
Suara pria berwajah tampan diujung sana membuat suasana kedai menjadi lebih hangat karena lagu ini menyadarkan kita bahwa tidak semua yang kita mau dapat kita gapai.Almahera tersenyum, melihat semakin banyak pengunjung yang datang di kedai kopi ini.
"permisi, boleh duduk disini?" kata pria yang tidak asing dimata almahera. "iya boleh" jawab almahera. Yang dihadiahi senyuman oleh pria itu.
"almahera ya? Anak 12 ipa 1?" tanya pria yang sedang duduk bersama almahera sekarang. "ya, kenal saya?" tanya almahera, pria itu menjawab "siapa yang tidak kenal dengan almahera si anak jenius" kata pria itu sambil menyedot ice coffe yang ia pesan tadi.
"kenalin saya pandu adinata, 12 ips 2? Kenal?" kata pria yang bernama pandu. Almahera tersenyum ia menggeleng. "haha sudah saya duga alma, kamu tidak akan mengenal saya" kata pandu.
"saya hanya pernah melihat,tapi tidak pernah ingin menyapa" kata almahera. Pandu tertawa kecil, membuat almahera kebingungan, "kamu menertawakan apa?" tanya almahera.
"menertawakan kenapa kamu bisa sepintar itu dalam membuat saya jatuh cinta alma, bukan hanya jenius senyumanmu juga membius." kata pandu.
TBC
KAMU SEDANG MEMBACA
EVANESCENT
Teen FictionRingkih Seperti mawar yang mencari perlindungan dan mengorbankan durinya untuk menyakiti orang yang ingin memilikinya, almahera terlalu ringkih. "hanya bertahan diwaktu yang singkat" Itu yang dirasakan almahera. SEQUEL EVANESCENT "ALJULIO" jangan l...