Kita akan berangkat sebentar lagi. Ayo kencangkan sabuk pengamanmu!

536 46 35
                                    

Ciao! (^0^)ノ

Selamat datang di tulisan non-fiksi pertamaku di dunia orange!

Tidak terasa ini sudah memasuki tahun keduaku di RAWSCommunity. Tahun baru, batch baru, teman-teman baru, dan tentunya program yang baru!

Karya ini dibuat khusus untuk mengikuti program terbarunya RAWS yang bertemakan "RAWS Authorship"

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Karya ini dibuat khusus untuk mengikuti program terbarunya RAWS yang bertemakan "RAWS Authorship".

Selama 6 bulan ke depan, dari Maret sampai Agustus, work ini akan diisi oleh berbagai tulisan/artikel yang kubuat berdasarkan riset mengenai topik tertentu. Tersedia 30 topik menarik yang bisa dibahas. Kemudian pada bulan Juli hingga Oktober, hasil riset ini akan digunakan untuk menulis sebuah cerita fiksi berjumlah 20-30 chapter. Program akan ditutup dengan diadakannya festival dan pagelaran karya yang dilaksanakan di akhir tahun.

/Lama juga, ya?/

Memang, but let's have fun together!
\(☆o☆)/

.

Sepenting apa sih riset dalam menulis fiksi?

Penting. Banget.

Pertama-tama, ayo perhatikan dulu gambar di bawah ini~

Pertama-tama, ayo perhatikan dulu gambar di bawah ini~

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Ini disebut "Writing Iceberg".

Seperti gunung es yang memiliki bagian bawah yang jauh lebih besar dibanding bagian atas yang mencuat ke permukaan, proses kreatif dalam menulis pun enggak jauh berbeda. Ada banyak hal besar yang terjadi di balik terciptanya sebuah buku cerita/novel. Salah satunya adalah riset. Jadi bukan cuma skripsi, tesis, dan teman-teman sejenisnya saja yang butuh riset, buku fiksi juga butuh. Riset ini penting untuk memperkuat logika cerita dan membuatnya menjadi lebih masuk akal. Jangan sampai cerita yang ditulis malah bertentangan dengan fakta/keyakinan yang sudah ada.

Kesimpulannya, riset merupakan salah satu elemen yang tidak bisa diabaikan dalam kepenulisan fiksi.

.

Work ini kuberi judul:

Road to "New World"

"Dunia baru" yang dimaksud di sini adalah cerita fiksiku yang selanjutnyaaa

Bersiaplah untuk ketemu tokoh baru, konflik baru, jalan cerita baru, a whole new world! (bacanya jangan sambil nyanyi)

Sebuah cerita yang wow tidak bisa ditulis dan diciptakan dalam sekejap mata. Untuk sampai ke "dunia baru" tersebut, ada jalan panjang yang harus ditempuh. Nah, dalam prosesnya, aku butuh kompas supaya tidak nyasar, juga bahan bakar yang memadai supaya sampai di tujuan dengan selamat. Buatku keduanya bisa diperoleh dari riset. Tanpa itu, bisa jadi aku malah menyuguhkan ajaran sesat ke para pembaca, atau mandek di tengah jalan karena kurangnya informasi tentang apa yang seharusnya kutulis.

Sebelumnya aku terbiasa menyimpan dan mendokumentasikan hasil riset secara asal-asalan. Catatannya tersebar di berbagai tempat. Di memo, di hp, di bagian belakang buku catatan kuliah, di laptop ... di mana pun :') Ini sangat enggak praktis, aku tahu. Setidaknya dengan adanya program ini, bahan-bahan yang kukumpulkan akan jadi lebih tersusun rapi dan siap untuk dipakai ketika diperlukan.

Ide cerita yang akan kueksekusi ini sebenarnya sudah ada sejak tahun 2015 dan sempat kutulis beberapa bab. Sayangnya, waktu itu aku cuma menulis apa yang ingin kutulis. Pas kubaca sekarang ... ceritanya sangat enggak banget! Plot hole di mana-mana, cacat logika di beberapa tempat, dan masih banyak lagi kekurangannya. Aku memang sudah berencana untuk membangkitkan cerita yang bersangkutan dari dalam kubur, lalu merombaknya habis-habisan. Pas banget RAWS mengadakan program seperti ini.
#ThankYouRAWS

Mau spoiler? Coba deh tengok profil wattpad-ku, di bagian "INCOMING".

🌟🌌🔍

Yak, itulah judulnya! //plak

... judulnya kukasih tahu nanti saja deh.

Tapi siapa tahu teman-teman bisa dapat gambaran tentang ceritanya berdasarkan riset-riset yang kutulis di sini ;)

.

Di perjalanan ini, aku tergabung dalam grup beranggotakan 10 orang, sebut saja HighFIVE.

Dengan membawa atribut(?) berwarna biru malibu, kami bertekad untuk menaklukkan program RAWS tahun ini! 🔥

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Dengan membawa atribut(?) berwarna biru malibu, kami bertekad untuk menaklukkan program RAWS tahun ini! 🔥

Ttd.
AlishaNantaheyybubble_NamikazeHanaSukmaagrcpijarmentari_suryailprojectMoonChul-ahdewilacieUyuyMeeee • mutiateja

SEMANGAAAT!

/jangan lupa mampir ke lapak mereka juga yaa/

.

Terakhir, jangan sungkan buat menegur kalau aku keliru dan memperlihatkan tanda-tanda bakalan tersesat (red: ngasih informasi yang salah). Semoga work ini juga memberikan manfaat bagi teman-teman yang baca ^^

.

Perjalanan akan dimulai sebentar lagi. Segera kencangkan sabuk pengaman and let's enjoy the ride!

.

With love,
Tia

/2 Maret 2020/

*sumber gambar "writing iceberg":
grup facebook the writer's circle

[End] Road to "New World"Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang