Berikut 5 Tips Perawatan Kecantikan yang Bikin Relaks Saat Karantina:
1. Pakai glowing mask
Wanita sudah pasti ingin memiliki kulit bercahaya. Walaupun hanya berdiam di rumah, jangan malas dan lewati rutinitas skincare kamu.
Cuci wajah di pagi hari menggunakan pembersih muka yang cocok dengan jenis kulitmu, eksofiliasi sebanyak dua kali seminggu dan gunakan pelembab. Lalu pakai masker berikut(pilih salah satu):
•Tepung gram dan air mawar
Tepung gram diketahui memiliki fungsi sebagai pembersih kulit yang ampuh, sementara air mawar mampu menghilangkan pori-pori tersumbat (clogged pores) dan membuat kulit glowing.
Campurkan dua sdm tepung gram dan air mawar, lalu aduk hingga menjadi pasta.
Cuci muka terlebih dahulu, lalu keringkan wajah. Gunakan campuran tepung gram dan air mawar tadi sebagai masker wajah, selama 15-20 menit, dan bilas sampai bersih.
•Madu dan tomat
Dua hal ini juga merupakan kombinasi masker yang baik. Madu merupakan pelembut yang bersifat antibakteri dan anti-inflamasi sehingga menjaga kulit tetap halus dan kenyal.
Sementara tomat memiliki kandungan antioksidan yang sehat untuk kulit.
Pakai setengah tomat untuk satu kali pemakaian, blender agar mudah saat dicampur dengan madu. Lalu aduk hingga tercampur rata.
Cuci muka terlebih dahulu, lalu keringkan wajah. Gunakan campuran madu dan tomat sebagai masker wajah, selama 15 menit, dan bilas sampai bersih dengan air dingin.
2. Merawat kaki yang pecah-pecah
Saat karantina adalah waktu yang tepat untuk merawat kaki yang kering dan pecah-pecah.
Langkah pertama rendam bagian kaki yang pecah-pecah dan keras dengan air hangat selama 20 menit.
Lalu lakukan eksfoliasi, untuk menghilangkan kulit mati. Gunakan batu apung atau scrubber, gosok ke bagian kaki yang sudah direndam.
Setelah itu oleskan pelembab pada bagian tersebut dan pijat sampai meresap ke kulit.
Untuk mengunci kelembabannya, tambahkan petroleum jelly ke kaki dan pakailah kaus kaki.
Lakukan perawatan pada malam hari. Biarkan kaki tertutup pada malam hari.
3. Manicure
Siapa bilang manicure hanya dapat dilakukan di salon? Cobalah tips di bawah ini untuk memanjakan hari-hari mu selama#dirumahaja.
Hapus cat kuku menggunakan aseton, lalu gunting dan kikir kuku. Selanjutnya, kikir kuku untuk mendapatkan bentuk kuku yang diinginkan.
Rendam tangan dengan air hangat selama 20 menit. Gunakan pelembab pada tangan. Jangan sampai terkena kuku, karena akan membuat cat kuku tidak menempel.
Oleskan base coat, setelah kering oleskan cat kuku pilihan yang diinginkan.
Lalu tambahkan top coat setelah lapisan sebelumnya kering. Top coat akan menambah kilau pada kuku dan mencegah cat kuku tidak terkelupas dengan cepat.
4. Hairspa
Hairspa dapat membersihkan rambut secara mendalam dan membuat rambut berkilau
Gunakan 1 butir telur, pecahkan dan kocok di dalam mangkuk, lalu tambahkan 2 sdm minyak kelapa, kocok sampai halus.
Langkah selanjutnya, adalah steam rambut.
Untuk melakukannya, letakkan panci berisi air mendidih di permukaan yang rata. Pastikan panci tertutup sehingga tidak ada uap yang keluar dari panci.
Tekuk kepala ke arah panci, tutup kepala dan panci dengan handuk besar dan lepaskan tutupnya. Steam selama 10 menit.
Lalu oleskan campuran telor dan minyak kelapa, diamkan selama 20 menit. Bilas dengan air dingin, dilanjutkan dengan keramas.
5. Menenangkan mata yang lelah
Bekerja menggunakam laptop atau komputer, serta berada di ruangan kurang memiliki pencahayaan baik, dapat membuat mata lelah.
Kompres mata menggunakan air dingin dapat membuat mereka rileks dalam sekejap. Rendam waslap di dalam air dingin, lalu peras dan gunakan dikedua mata.
Biarkan selama 5 menit sebelum mengulanginya lagi. Lakukan ini 2-3 kali dalam sehari untuk membuat mata rileks.
Kamu juga bisa gunakan lidah buaya untuk menenangkan mata yang lelah.
Campurkan 1 sendok makan gel lidah buaya, campur dengan 2 sendok makan air dingin. Celupkan kapas ke dalam campuran tersebut.
Letakkan kapas yang basah di atas mata. Biarkan selama sekitar 10 menit. Lakukan ini 2 kali sehari untuk menenangkan mata.
Stay home and stay healthy🤗🤗
KAMU SEDANG MEMBACA
Kumpulan Tips Cantik
Non-FictionKumpulan tips cantik, bersumber dari google untuk mempermudah pembaca mencari tips-tips cantik mulai dari ujung rambut sampai ujung kaki, semua tersedia di sini. . . . Note: Mohon bijak dalam memilih mana yang baik dan yang tidak. Karena mungkin tub...