Oke selamat datang di coletahanku. Sebenarnya udah dari lama pengen buat kayak gini, biar bacotan aku bisa terkumpul dengan rapi. Tapi karena mager, jadi baru terealisasikan sekarang.
Hai pembaca lama dan pembaca baru, semoga ada ya wkwk. Di sini aku mau memperkenalkan diri aja, buat kalian yang masih nggak tau aku.
Nama ku Ni Kadek Pingetania. Bisa dipanggil Ping, cuma di dunia orange lebih banyak yang manggil Pinge, but its okay. Aku lahir dan besar di Denpasar Bali pada tanggal 20 Oktober 2003. Umurku? Kurangin aja dari tahun sekarang, biar aku nggak perlu edit tiap tahunnya.
Ini nggak penting banget tapi ya udahlah; Aku sekolah di SD 8 Dauh Puri, SMPN 7 Denpasar, dan SMAN 2 Denpasar. Aku punya dua orang saudara, kakak perempuan dan adik laki-laki.
Apalagi? Kenapa jadi bingung ya ... oh iya, nama instagramku @kdk_pingetania di sana aku juga sering jawabin pertanyaan-pertanyaan lewat snapgram, kalau yang udah follow dan ngikutin g aku, pasti udah tau semua yang aku tulis di atas.
Ini fotoku. Yaps, ini pertama kalinya aku ngasi foto aku di wattpad. Mungkin untuk yang terakhir kalinya juga, ya karena aneh aja gitu naro muka sendiri di sini. Tapi ya udahlah buat intro, lagian ini kan coletehku, jadi bebas dong.
Oke sekian intro singkat yang nggak penting ini, selanjutnya aku bakalan cerita tentang hal yang nggak penting juga. Tentang alasan nulis cerita dan keluh kesah selama di dunia wattpad. Jadi buat yang gabut, boleh kok lanjutin bacanya.
22-06-2020
KAMU SEDANG MEMBACA
Celotehanku
Non-FictionBerisikan tentang keluh kesah dan pengalaman sang penulis. *** Celotehanku Copyright © 2020 by kdk_pingetania