Sesaat Sebelum Perang Gerilya

35 3 0
                                    

Sesaat Sebelum Perang Gerilya

Jenderal besar kami sakit

Di bumi kami digerakkan pemberontak DI/TII

Di mata asing negeri ini sedang lemah

Dan dari nurani jenderal besar, Indonesia harus tetap merdeka

Di radio, maguwo jatuh ke tangan Belanda

Di udara suara pesawat mencekam mulai mendekat

Dan dari rumah sakit jenderal besar keluar menghadap presiden

Di kota mulai serang, pimpinan
bangsa ditangkapi dan diasingkan

Di kraton, Sri Sultan diancam dibalas penolakan dan pengunduran

Dan dari kota, dimulai perang gerilya semesta

Di dapati Belanda Jenderal sudah pergi dari jangkuan

Di hutan, perang gerilya dimulai yang merepotkan Belanda

Dan dari tandu, Jenderal mengobarkan semangat rakyat Indonesia

Bahwa Yang sakit itu Sudirman, Jenderal besar tidak pernah sakit

Bahwa TNI masih utuh dan tetap ada dimata dunia

Bahwa Indonesia masih tetap merdeka, persatuan adalah senjata terkuat.

Puisi Untuk IndonesiaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang