Keadilan sebuah lagu
Aku teringat aku menyanyi
Dengan suara yang lirih dan meracau
Aku meresapi aku menangis
Aku mempelajari lagu itu yang puitis
Dan makin menangis terseduAku melihat langsung dari mulut berita
Emas kita dikeruk habis
Sahamnya tipis, baru saja separuh ditebus
Sungguh miris
Sedangkan ditempat, harga pernah begitu mahal dirasis
Hanya bisa menangis
Pendidikan begitu minimalis
Dan lagi hutan dibabat habis
Lautpun ikut dikuras habis
Masih banyak tikus-tikus
Menggerogoti tubuh dan melumatkan habis
Aku ingin bertanya, kemana orang-orang yang duduk
Kemana orang-orang yang duduk dahulu
Andai-andai waktu bisa diulangkan
Mereka harus dijungkalkan
Tanda tangan jangan sampai dibubuhkan
Malahan sekarang kondisi tak menentu
Negeri sedang dilanda duka.
KAMU SEDANG MEMBACA
Puisi Untuk Indonesia
PoesíaPuisi ini dipersembahkan untuk pahlawan, veteran, dan segenap bagian dari bangsa Indonesia. Puisi sejarah singkat perjuangan bangsa Indonesia yang saya tuangkan ke dalam sebuah puisi. Bersama puisi ini saya mengharapkan kesadaran, bahwa tiap-tiap or...