02

201 158 78
                                    

DON'T FORGET TO LEAVE A TRAIL !

VOTE AND COMMENT !

HAPPY READING 🍀

Seperti biasa, Lucy bangun pukul 04.30 untuk melaksanakan sholat subuhnya terlebih dahulu. Selepas melaksanakan kewajibannya, Lucy langsung turun kebawah untuk membantuk bunda nya masak.

"Ada yang aku bisa bantu bunda ?" Tanya Lucy kepada Maya yang sedang memotong wortel untuk membuat sayur sop

"Kamu kupas kentang aja tuh terus di potong - potong ya habis itu baru kamu masukin ke panci yang bunda udah panasin" balas Maya dan langsung diangguki dengan Lucy

Lucy langsung saja mengambil alat pengupas kentang dan dia langsung mengupas kentangnya. Setelah dikupas semua kentangnya, dia langsung saja memotongnya dan ia masukan ke baskom terlebih dahulu untuk dicuci dulu kentangnya.

Dalam hal memasak, Lucy memang bisa. Tetapi tidak semua masakan Lucy bisa, ia hanya bisa yang gampang - gampang saja.

Merasa kentangnya sudah di potong dan dicuci bersih, ia langsung saja memasukkan kentangnya itu ke panci yang sudah mendidih.

"Udah nih bun, aku bantu apalagi ?" Kata Lucy

"Udah gak usah bantu lagi, kamu ke kamar gih. Mandi sana! Udah jam 6 juga" suruh Maya

"Oh ok siap bunda" jawab Lucy dan ia langsung saja melangkahkan kakinya menuju kamar untuk mandi dan berganti baju

☘️☘️☘️

"LUCY SARAPAN DULU" teriak suruh Maya dari bawah

"IYA BUN" Balas Lucy dengan teriak juga dari bawah

Ketika sudah sampai bawah, Lucy langsung saja ke meja makan untuk sarapan.

"Lucy berangkat dulu ya bun" kata Lucy setelah ia sudah selesai sarapan dan beranjak ke ruang tv untuk mengambil tas nya berada

"Iya nak hati hati, nih bekalnya" balas Maya sambil menyerahkan kotak bekal kepada Lucy

"Makasih bunda, assalamualaikum" salam Lucy

"Waalaikumsalam"

☘️☘️☘️

"Assalamualaikum" salam Lucy ketika sudah memasuki kelasnya

"Waalaikumsalam" balas seisi kelas

Lucy langsung saja berjalan ke arah kursinya berada dan disana belum ada Adira, mungkin temannya itu agak telat masuk.

Alfariz yang sedang mengerjakan pr yang diberi oleh gurunya kemarin, ia menengok ke arah kursi Lucy dan Adira. Ia memiliki kesempatan untuk menanyakan tugasnya kepada Lucy, sekalian untuk modus.

Alfariz langsung saja duduk di kursi Adira berada, mumpung orangnya belum ada jadi dia menempatkan nya dulu.

"Eh lus, bantuin gue donk ngerjain nih pr. Tinggal satu soal lagi nih gue" kata Alfariz yang sudah duduk dibangku Adira dan ia tidak lupa untuk membawa buku tulisnya itu

"Liat punya gue aja tuh" balas Lucy yang langsung menyerahkan buku tugasnya kepada Alfariz

"Ok sip, makasih" jawab Alfariz dan ia langsung menyalin dimeja yang saat ia tempatin saat itu juga

Lucy yang melihat Alfariz dimeja nya, ia hanya berharap supaya Adira agar cepat datang. Sepertinya dewi fortuna sedang berpihak kepadanya, Adira sudah datang ke kelas dan ia hendak menaruh tasnya ternyata ada Alfariz yang masih sedang menulis disana.

LUCALF [ON GOING]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang