CK 28

8 1 0
                                    

Hidup ya penuh perjuangan. Kebahagiaan? Jelas ada setelah kau berhasil memperjuangkan tujuanmu. Kita semua tahu kadar kebahagiaan lebih sedikit dibandingkan kadar kesedihan.

Ibarat pelangi yang datang setelah hujan, tidak ada jaminannya bukan? Hanya dalam waktu tertentu pelangi akan datang setelah hujan, tapi kedatangan pelangi hanya begitu singkat.

Sama halnya dengan hidup, kita dituntut untuk terus berjuang, berjuang, dan berjuang. Namun, perjuangan kita akan menghasilkan kebahagiaan yang sementara, hanya sementara kita rasakan. Setelah itu kita harus kembali berjuang, menikmati setiap bumbu kehidupan.

Luka, rasa sakit, kecewa, benci dan kesal itu semua kita rasakan dalam setiap celah proses perjuangan. Intinya terus berjuang dan yakinlah akan ada kebahagiaan yang menantimu.

Jika ada pertanyaan "Sampai kapan kamu harus bertahan?" maka jawabannya adalah "Sampai hembusan nafas ini sudah tak ada, sampai jantung ini sudah tak berdetak, sampai kedua mata ini sudah tertutup, sampai tubuh ini sudah tak berdaya. Tidak akan mencoba untuk bertahan lagi sampai ajal menjemput dan membawa jiwaku dengan menyisakan jasadku".

Catatan KalbuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang