Q n A (Pengumuman New Story!)

2.7K 257 113
                                    

Halo semuanya!

Duh gak kerasa udah lama banget cerita Garka menemani kalian.

Bagi kalian semua yang membaca Garka dari awal sampai sekarang, selamat karena kalian adalah orang-orang keren!

Aku sadar dan sangat sadar bahwa karya-karya ku masih banyak sekali kesalahan baik dari segi penulisan maupun penyampaian nya.

Aku harap kalian akan terus membaca karya-karya ku yang lain. Aku akan usahakan semaksimal mungkin untuk terus menghasilkan dan membuat cerita bagus!

Udah gak perlu banyak-banyak mengoceh, parti ini khusus untuk aku yang akan menjawab pertanyaan kalian sekaligus pengumuman untuk cerita baru yang akan aku rilis karena membaca komentar kalian.

Sesi Q n A dimulai!

Q : Dapat inspirasi darimana menulis cerita Garka?
A : Tentunya inspirasi setelah melakukan aktivitas bengong haha. Aku suka baca novel dan webtoon, juga nonton film. Dari situ aku selalu kepikiran bikin cerita sendiri yang tentunya aku usahakan agar anti-mainstream. Inspirasi bisa didapat dari mana aja, sifatnya fleksibel. Asal saat dapat inspirasi itu aku harus langsung mencatat nya meskipun baru sepenggal. Jangan malas! Karena inspirasi datang cepat, hilang pun cepat.

Q : Dapat motivasi darimana buat nulis, thor?
A : Maksudnya buat nulis cerita biar semangat gitu? Motivasi aku si gini "Katanya mau jadi penulis novel hebat, masa malas-malasan." Terlepas dari itu, aku selalu ingat readers kalau malas nulis. Kalau gak ada orang yang ngasih motivasi ke aku, seenggaknya aku harus memotivasi diri sendiri.

Q : Karakter Garka termotivasi darimana? Apa ada real dari dan berhubungan dengan author?
A : Semua karakter yang ada di karya-karya aku murni hanya imajinasi. Mereka bisa tercipta dari imajinasi aku yang pengen sosok seperti mereka ada di dunia nyata haha. Karakter-karakter itu gak ada hubungannya sama aku, tapi mungkin kalau memang ada, itu hanya kebetulan.

Q : Cara konsisten menulis itu gimana si?
A : Kuncinya si harus rajin, ya. Aku tipe orang yang nulis di cicil, jadi kalau memang sedang ada ide aku akan mulai ngetik. Gak harus selesai semua, tak perlu terburu-buru. Karena karya yang bernilai butuh waktu untuk dibuat. Tapi, kalau lagi mood ngetik, aku akan langsung selesai meskipun rela berjam-jam ngetik di keyboard sampai tangan kebas dan kesemutan (aku publish cerita di hp bukan laptop).

Q : Kok bisa si bikin alur kayak gini?
A : Alhamdulillah nya bisa haha. Imajinasi harus benar-benar kuat. Aku harus mikirin dari mulai awal sampai akhir, dibuat kerangka dan tulisan kasar di memo. Jadi kalau ada ide baru aku bisa selipin di setiap part nya. Meskipun kadang ada kesulitan, mulai dari mood yang turun-naik, gada ide sama sekali, pikiran buntu, dan kurang feel saat ngetik (karena aku tipe orang yang saat ada adegan sedih harus sampai nangis saat ngetik).

Q : Gimana sih biar bisa nulis teratur dan bagi waktu?
A : Aku nulis juga gak teratur, kok. Kadang satu hari aku gak nulis, kadang berhari-hari juga kalau lagi buntu. Tapi, sekalinya dapat ide, aku bisa nulis Dari 0 kata sampai 7000 kata. Pasti kalian juga saat ide muncul semua adegan-adegan nya udah terbayang, hanya saja waktu mau mengetik, semuanya jadi buyar. Itu karena kalian belum menjiwai cerita yang akan kalian buat. Kalau soal bagi waktu, aku ngetik sehari bisa sampai puluhan kali walau cuman beberapa puluh kata. Dilakukan diwaktu senggang tentunya, karena masa Covid 19 gini kan banyak waktu senggang haha.

Q : Abis cerita ini kelar mau Hiatus?
A : Aku ga bakal pernah hiatus. Kan aku masih ada dua cerita yang harus update meskipun sekarang tertunda karena fokus ke cerita Garka.

Q : Apa akan ada sequel Garka dan Keyra lagi?
A : Membaca semua komentar dan usulan kalian, akhirnya aku akan membuat cerita baru dengan judul AFTER WEDDING G&K!!! Aku sempat takut buat bikin ini karena tema pernikahan belum bisa aku garap, apalagi dunia orang dewasa huhu. Tapi, aku akan coba! Kalau rame nanti aku bikinin deh seriusan hehe.

Q : Apa ada cerita untuk anak Garka dan Keyra?
A : Aku gak kepikiran sampai sini, tapi banyak dari kalian yang pengen dibikinin. So, aku usahakan agar bisa bikin satu work khusus cerita anak Garka tapi gak sekarang.

Q : Ceritanya mau diterbitkan?
A : Aku tadinya ada kepikiran buat terbit buku. Dan udah banyak juga publisher yang nawarin terbit meski gak seterkenal penerbit lain. Tapi, setelah berunding dengan Mama ku, aku akan kasih cerita ini ke dreame saja hehe. Seperti Garka 1 dulu.

Extra Question : Kak kan di dreame pake koin, Katanya gratis?!
A : iya, dulu masih gratis, sekarang udah pakai koin. Penulis amatir seperti aku pun butuh dorongan finansial. Aku menjual karya ku ke platform itu, jadi buat yang protes pakai koin dan lain-lain. Aku minta maaf, tapi aku juga gak punya pilihan lain.

Itulah sesi tanya jawab kita. Semoga puas, ya!

Semua nya gak akan berjalan baik tanpa kalian para pembaca setia yang selalu dukung aku dan menyemangati aku.

Terimakasih banyak aku ucapkan kepada kalian. Sebagai penulis amatir, aku cukup bangga dengan keberhasilan aku menulis Garka huhu.

Dan seperti yang sudah di jawab di pertanyaan di atas. Aku akan bikin cerita After wedding Garka dan Keyra!!!

Judulnya apa??

Ini dia!!

Akan aku publikasikan secepatnya!

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Akan aku publikasikan secepatnya!

Kalian juga jangan lupa menambahkan cerita-cerita aku yang lain. Ada ELANG ANGKASA dan HIS NAME IS AIDEN.

Perjuangan aku untuk nulis dari mulai 0 banget, untuk kepada kalian yang sudah menemani aku dari 0, aku sayang kalian.

Bagi teman-teman online ku yang dari awal GC Garka ada sampai sekarang, yang sudah membantu aku memikirkan beberapa ide cerita ini, yang sudah support aku selama ini. Terimakasih banyak, tanpa kalian semua, aku bukan apa-apa.

Sekian dari author.

Sampai jumpa di cerita lainnya!!

Dadah! <3

GARKA 2 (Pindah Ke Innovel/Dreame)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang