Di Ruang kelas 6 terlihat Dino, Lala,Sita, Gio ,Didi dan Asep tengah mendiskusikan kegiatan kelas bersih.
"Teman-teman, sekolah kita mengadakan kelas bersih. ayo kita diskusikan apa yang harus kita kerjakan, " ucap Dino memberitahu kan teman- teman nya.
"Waah... bagus kegiatan ini biar kita semua bisa menjaga lingkungan kelas dan sekolah kita," sahut Lala senang.
"Iya tuh, jadi Ayo Kita bagi tugas," ucap Sita semangat.
"Karena di kelas Kita ada 2 sapu dan 1 pel gimana kalau Lala dan Sita yang menyapu Gio menghapus papan tulis Didi dan Asep yang membuang sampah dan aku mencabut rumput liar di halaman kelas," ucap Dino.
"Jangan kamu sendiri No yang mencabut rumputnya sama Didi dan Asep juga, sekalian menyapu daun-daun yang berguguran lalu semua dikumpulkan baru dibuang sekalian dengan sampah," usul Lala.
"Oke lah kalo begitu, ayok teman-teman," ucap Dino.
Mereka pun mulai membersihkan kelas sambil sesekali bersenda gurau.
"Eh, kacanya tidak di lap juga?" tanya Gio.
"Eh iya aku lupa hehe, " ucap Sita.
"Yasudah biar aku yang lap kaca nya," putus Gio.
Mereka pun mengerjakan tugas masing-masing dengan semangat, diselingi obrolan ringan.
"Kamu tahu tidak mengapa kita harus membersihkan kelas dan lingkungan?" tanya Sita pada Lala.
"Supaya kelas dan lingkungan bersih dan nyaman, lingkungan yang bersih membuat kita sehat dan terhindar dari penyakit," jawab Lala sambil menyapu.
"Oh seperti itu, pantas saja saat aku berada di tempat yang kotor aku selalu batuk-batuk."
"Oh iya, kita kan punya pembersih sekolah kenapa kita masih repot repot bersihin sekolah itu kan udah tugas mereka" Lanjut Sita.
"Sita... Sita...." Ujar Lala terkekeh dengan pernyataan Temannya itu
"Itu emang udah tugas mereka,tapi apa salahnya kita bantu ringanin pekerjaan mereka, lagian kan ini untuk kebaikan kita masing masing." Lanjut Lala
"Nah iya bener tuh apa kata Lala, lagian kita bantu-bantu juga gak ada ruginya kan? Malah ikut dapet untung," tambah Dino.
"Ouhh begitu..." sahut Sita paham
"Iya juga ya," ujar yang lain bersamaan paham dengan yang dijelaskan.
Sudah setengah jalan mereka bersih-bersih. Karena merasa lelah mereka semua memutuskan untuk istirahat sebentar.
"Eh, aku capek nih istirahat bentar yuk," ajak Gio pada yang lain.
"Iya aku juga kita udah setengah jalan bersih-bersihnya," ujar Asep.
"Ya sudah kita istirahat dulu nanti dilanjut lagi," ucap Lala.
"Ehhh.. Tapi inget gak lama-lama biar cepat beres juga gak enak kalau tanggung-tanggung," tegas Sita.
"Iya-iyaa oke," ucap Gio, Didi, Dino, dan Asep bersamaan.
"Siap," sahut Sita dan Lala dengan acungan jempolnya.
Tidak ingin membuang waktu terlalu lama mereka pun sibuk sendiri memanfaatkan jam istirahat yang tidak cukup lama itu. Dino dan Asep mengambil air minum di tas masing-masing, Didi dan Gio pergi ke kantin, sedangkan Sita dan Lala mengambil kotak makan dan memakannya.
Oke jadi kesimpulan dari manfaat kesehatan lingkungan adalah lingkungan bersih nantinya bisa anda rasakan cukup banyak dan antara lain lingkungan di sekitar tempat tinggal anda menjadi lebih sejuk, bebas dari polusi udara, terhindar dari penyakit disebabkan oleh lingkungan kotor serta tidak sehat, sumber air menjadi lebih bersih dan aman untuk dikonsumsi. Orang dimana tinggal dalam lingkungan bersih dan sehat jauh lebih bahagia dan tidak mudah terserang penyakit dibandingkan mereka yang tinggal di lingkungan kotor dan kumuh. Menimbang manfaat positif dari menjaga kebersihan lingkungan maka mulai dari sekarang mulailah menamkan kesadaran serta kepedulian yang tinggi untuk menjaga kebersihan lingkungan.
Karya Kelompok Betelgeuse
1.Fitri ||@Fitri2907 fitri2907
2.Riana ||@nana_sa45 nana_sa54
3.Leni ||@leniawalia leniawalia
4.saila ||@DonatrasacoklatDonatrasacoklat
5.arla ||@arlariska arlariska
6.Rinta ||@RINTA_FS RINTA_FS
7.yuni ||@heyliana_09 Heyliana_09
8.yutha ||@ayutha04
KAMU SEDANG MEMBACA
SHORT STORY OF GDL
Short StoryGeneration de Lecteurs, kembali mengapreasi karya member yang ingin maju bersama komunitas Daftar isi : ✔ Dialog ✔Senandika ✔ Cermin (Cerita mini) >700 kata ✔ Cerpen (Cerita Pendek) ALL GENRE -Fantasi -Horror - Thriller - Adventure (petualangan) ...