PROLOG

555 46 51
                                    

Sang matahari telah terbit, itu berarti pagi hari telah datang. Semua orang telah bersiap-siap untuk pergi ke sekolah, kantor, dan juga melakukan aktivitas lainnya. Kecuali gadis yang satu ini, ia masih betah untuk menutup matanya. Sampai pada akhirnya, ia dibangunkan oleh seseorang.

"Tiara... Banguunnn... Udah jam berapa ini?!!! Hari ini hari pertama kamu masuk ke sekolah baru lhoo... " teriak orang tersebut. Tidak ada jawaban dari orang yang ia bangunkan, akhirnya ia masuk ke kamar tersebut. Ia langsung menggoyangkan tubuh gadis yang masih terlelap itu, Tiara.

"Woyy bangunnn... Mandi gihh, habis itu langsung siap-siap ke sekolah!!" ucap seseorang yang membangunkan Tiara
"Eughh" mengurangi dari Tiara
"Banguunnn.... Habis itu mandi terus ke sekolah!!"tutur orang tersebut
" Iyaaa mahhh"jawab Tiara dengan suara khas orang bangun tidur
"Jangan iya iya aja, cepet siap-siap. Mandi gihhh" ucap mama Tiara yang bernama Yoshi.
"Iya mahh, ngumpulin nyawa duluu" jawab Tiara dengan mata yang masih tertutup
"Hehh emang arwah kamu kemana?!! Pakek acara ngumpulin nyawa segala!" kesal mama Tiara
"Iyaaaa... Titi langsung mandi nihh" jawab Tiara lalu beranjak dari tempat tidurnya menuju kamar mandi.

Setelah 15 menit ia melakukan ritual mandi paginya, ia kini sedang bersiap-siap untuk ke sekolah barunya. Kini ia sedang memakai make up tipis untuk merias wajahnya.

"Hufftttt..... Sekolah baru, berarti temen baru juga" monolognya, lalu ia beranjak dari meja rias nya untuk ke meja makan untuk sarapan.

"Halooo mama ku tercintahhh" sapa Tiara kepada mamanya
"Haiii anak mama yang paling ngeseliinnn..." sapa mama Yoshi, Tiara yang mendengar sapaan dari mamanya pun hanya mendengus kesal. Lalu ia memakan rotinya dan meminum susunya.

"Yaudah mah, Titi pamit ke sekolah dulu ya" pamit Tiara sambil meraih tangan mamanya
"Iyaa, belajar yang bener, jangan bandel-bandel disekolah" tutur mamanya
"Iyaaa mamaku sayaanggg" jawab Tiara
"Yaudah ati-ati" ucap mama Yoshi
"Assalamu'alaikum"
"Waalaikumsalam"

"Ehh non Tiara, pagi non" sapa pak Oji, ia adalah sopir di keluarga Tiara.
"Pagi juga pak Oji... Pak anterin Titi ke sekolah baru Titi yaa..."ucap Tiara
"Siap non" jawab pak Oji, lalu ia segera menyiapkan mobil yang akan dipakai untuk mengantar Tiara ke sekolah barunya. Tiara kini sedang memakai sepatunya. Lalu ia berjalan ke mobilnya untuk berangkat ke sekolah.

"Yahh... Nonn... Sekolahnya udah ditutup, terus gimana?" tanya pak Oji
"Gapapa pak sante aja, yaudah Titi masuk ke sekolah dulu ya... Tapi pak, jangan bilang mama kalau Titi telat ke sekolah" peringatan Tiara
"Siap non, belajar yang semangat ya non" ucap Pak Oji
"Okey pakk, Assalamu'alaikum" pamit Tiara
"Waalaikumsalam" jawab pak Oji, lalu ia pergi meninggalkan pekarangan sekolah Tiara.

"Permisi pak, saya murid baru di SMA ini. Saya belum tau kalau SMA ini jam masuknya pagi sekali, saya mohon maaf ya pak" ucap Tiara dengan sopan
"Ohh iya neng, disini emang jadwal masuknya pagi banget"jawab Pak satpam
"Tetapi maaf neng, kalau ada yang telat itu harus tetap dihukum" lanjutnya
"Ohh gitu ya pak :(" jawab Tiara menyesal

Tiba-tiba ada yang datang dengan motor ninja warna biru putihnya.
"Ehh nak Anrez" sapa Satpam. Tetapi Anrez tidak menjawabnya, dia hanya diam saja
"Silahkan masuk nak Anrez" ucap satpam tersebut sambil membukakan gerbang pintu sekolah.
"Saya murid disini, jadi saya harus dihukum juga" jawab Anrez dengan tegas
"T-tapi kan nak An-" ucapan satpam tersebut terpotong karena dipotong oleh Anrez
"Tapi saya murid disini juga!"potong Anrez dengan tegas
" i-iya nak Anrez"jawab satpam tersebut
"Yaudah, kasih saya hukuman seperti dengan murid yang lain"ucap Anrez, lalu ia masuk ke dalam sekolah menuju parkiran sekolah dengan motor ninja nya.

"Permisi pak, kalau saya boleh tau anak itu siapa ya pak? Kok bapak sampek kayak ketakutan gitu?" tanya Tiara yang sedari tadi bingung
"Ohh, itu namanya nak Anrez neng. Dia anak dari kepala sekolah di SMA ini" jawab satpam itu
"Ohh... Baru tau saya ada anak yang minta dihukum" gumam Tiara
"Yaudah pak saya dihukum nya dimana ya pak?" tanya Tiara
"Neng Tiara ke ruang BK saja neng, bareng dengan nak Anrez" tutur satpam tersebut
"Ohh iya pak, makasih"ucap Tiara lalu ia beranjak masuk ke dalam sekolah barunya.

Tiara memberanikan diri mendekat ke arah Anrez.

"Haii... Nama gue Tiara, gua anak baru di SMA ini" sapa Tiara memperkenalkan dirinya sambil menjabat tangan. Tetapi Anrez hanya diam saja, dan tatapannya dingin sekali. Lalu Anrez langsung pergi menuju ruang BK. Tiara yang di cuekin pun tidak Terima, ia meneriaki cowok tersebut.

"Woyyy!! Kalau ada orang ngajak kenalan itu di jawab, bukan di cuekin!!" kesal Tiara, Anrez menghentikan langkahnya sebentar lalu ia melangkahkan kakinya lagi untuk menuju ruang BK.
"Ishhh! Malah ditinggal!" kesal Tiara, lalu ia segera mengikuti Anrez. Ia selalu mengekori Anrez.

"Ruang BKnya jauh gak?" tanya Tiara, dan seperti tadi, Anrez hanya diam saja.
"HEH KALAU DITANYA ITU DIJAWAB!!!"teriak Tiara
"Bacot"jawab Anrez.



-------------------

Halloo guysss, ketemu lagi ama akuu. Ini cerita baruku ya guyss...

Gimana? Suka gak ama prolognya? Kalau kalian suka, aku lanjutin.

Yaudah see you guysss......




MY FUTURETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang