PEMBAGIAN TUGAS ELF

11 2 0
                                    



𝕿𝖍𝖊 𝖊𝖑𝖋

500 tahun berlalu setelah peperangan dunia Elf usai , ke 6 Ksatria Elf di utus untuk menjaga peradaban Desa Astroha yang telah berhasil di kuasai Sang Putri Elf Aroha .

Mereka turun dari langit ke markas yang berada di desa Astroha. Seperti biasa Moonbin adalah elf yang paling ceroboh dan turun tertinggal dari kawanannya.

Ke 5 Elf lainnya telah memakluminya dan mengacuhkan Moonbin .

Tanpa banyak bicara , Eunwoo mengubah tempat yang berantakan menjadi nyaman .

Jinjin telah sibuk berkutat dengan catatan nya.

" Ok Elfs mari berkumpul sebentar " Jinjin membuka peta Desa Astroha .

" Kalian tahu meski dia...The Dark Elf Ohara berhasil di kalahkan bukan berarti dia akan menyerah untuk merebut bintang keabadian yang kita jaga di tempat ini , jadi kita harus waspada dan melakukan tugas kita dengan baik " Ujar Jinjin menatap satu persatu para Elf.

Mereka semua mengangguk mengerti , Jinjin memerintahkan mereka untuk segera bertugas.

MJ dan Eunwoo pergi pagi-pagi buta .

Ketika dalam perjalanan mereka bertemu Putri Aroha .

" My lady Roha " MJ dan Eunwoo membungkuk memberi salam hormat .

Putri Aroha balas membungkuk hormat dengan anggun .

" Kalian akan bertugas ? Aku akan mendampingi kalian di sela waktu luang ku " Putri Aroha tersenyum cantik.

" Suatu kehormatan bagi ku " ujar MJ dan Eunwo bersamaan .

" Aku akan ikut MJ terlebih dahulu " Putri Aroha jalan di depan MJ

MJ mengikuti nya dari belakang , Eunwoo membungkuk hormat melihat kepergian Putri .

Putri Aroha berjalan anggun "Sejujur nya aku tak nyaman dengan sebutan Putri , panggil aku Roha saja " Ujar Putri mencairkan kecanggungan.

" Tapi..Putri.." MJ sungkan

Putri Aroha menatap nya memberi isyarat untuk tidak memanggilnya dengan sebutan itu .

" Aah iyaa Roha " MJ tersenyum .

Mereka berjalan sampai Desa .

Para warga menyambut mereka . MJ melakukan pekerjaan nya , setiap langkah nya membuat bunga disekitarnya mekar lebih cepat , ia menyapa para warga desa dan menghibur anak-anak .

Semua senang dengan kehadiran Elf MJ , suasana menjadi lebih hangat . Gelak tawa dan kebahagiaan para warga mengisi kantung yang MJ bawa.

Kantung kebahagiaan , sihir kebahagiaan adalah makanan utama dan energi para ksatria elf . Dengan menghirup kantung itu , para ksatria bisa hidup penuh kekuatan .

Putri Aroha ikut merasakan kemampuan MJ yang menyebar kebahagiaan .

" Berjalan bersama mu aku merasa lebih ceria , kau harus menemaniku memanah lain kali " Putri tersenyum menatap MJ.

" Suatu kehormatan bagiku Put... Ehh maksudku Roha , aku akan menemanimu memanah " MJ tersenyum menatap Putri Aroha nya .

" Kau tahu , kantung mu tak hanya mengisi energi para elf ,tapi juga sumber energi Desa ini tetap berdiri " Ujar Putri berjalan berdampingan dengan MJ

" Ya aku paham , semoga semua warga tetap bahagia " Ujar MJ menatap lurus memandangi Desa sambil berjalan.

"Kau juga semoga selalu bahagia Roha , kau juga sumber kekuatan kami " MJ menatap Putri dengan senyum manis nya , memberikan virus bahagia bagi Putri .

. . . ⇢ ˗ˏˋ Bersambung ࿐ྂ

The ElfTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang