Seperti ditarik kembali ke masa lalu. Jam kosong di akhir mata pelajaran memang menyenangkan. Buktinya sudah jelas. Suara riuh yang tak dapat lagi dihindarkan. Ada yang asik mengobrol dengan teman sebangku sampai rela membentuk sebuah koloni jika ceritanya terdengar seru. Bergosip, atau bahkan sekedar mengkhayal yang dibalut obrolan halu. Para anak laki-laki juga tak mau kalah. Mereka mulai merapal mantra untuk membuat suasana semakin membabi buta. Apalagi jika bukan dengan memetik senar gitar sembari bercengkrama. Tapi, kenapa malah hanya aku seorang diri yang terdiam sambil menopang dagu ? Meski katanya menopang dagu berbahaya bagi kesehatan. karena dapat menyebabkan bergesernya tulang hyoid. Buatku ini wajar, dan nyaman-nyaman saja. Apalagi sambil mencorat-coret kertas dihalaman terakhir buku tugasku. Sungguh.. aku sangat menikmatinya.
Meski tidak serius, namun sebenarnya hasil coretanku cukup bagus. Aku menggambar bulan purnama. Sekilas membayangkan betapa indahnya dia yang rela bercahaya terang setelah terbakar oleh panasnya siang. Lalu tiba-tiba di benakku terbesit akan suatu hal, bagaimana jika cahaya itu tiba-tiba redup ? atau bahkan menghilang ? .....
Kalian pasti sudah kerap kali mendengar apa itu GERHANA bukan ?
Sebuah bayangan hitam yang mampu menyelimuti semesta. Umbra dan Penumbra. Mereka yang sama gelapnya. Tak ada yang lebih bagus atau bahkan lebih indah. Lantas mengingatkanku akan ucapan ayah waktu itu. menyangkut hari dimana aku dilahirkan. Benar, aku lahir persis disaat jam menunjukan pukul dua belas dini hari. Bertepatan dengan kelahiran bulan baru. Bayangkan betapa indah seharusnya malam itu. Namun, semuanya tak berlangsung lama. Tepat saat aku menghembuskan nafasku ke dunia ini. Disaat itu juga lah terjadi gerhana bulan total. Tak berselang lama, ibuku ikut menghembuskan napas terkahirnya. Sejak mengetahui tentang sejarah aku dilahirkan, rasanya aku memilih untuk tidak pernah dilahirkan saja kedunia ini. Melihat ayah yang sampai sekarang masih diselimuti kenangan dari belahan jiwanya.
Tapi, ayahku sering kali berpesan padaku. aku tidak boleh menyalahkan diriku sendiri. Kejadian waktu itu, diluar kehendakku. Jika kalian yang saat ini masih bisa memeluk bahkan mencium ibu kalian, bersyukurlah. Karena bagaimanapun bakti mu padanya tidak akan pernah mampu membalas semua perjuangannya.
Apa yang aku ceritakan diatas adalah satu dari sekian alasanku untuk memilih tidak ingin dilahirkan saja. Alasan lainnya adalah karena aku takut, aku takut jika suatu saat nanti akan ada hal buruk yang menimpa ayahku. Satu-satunya orang yang paling aku sayangi dan aku miliki saat ini. Ayah pernah berpesan padaku saat aku menanyakan hal ini, mengapa aku berbeda ? Dia menjawab, " kamu bukan berbeda, kamu adalah anak ayah yang istimewa. Aku sendiri sampai saat ini belum mengerti apa arti dari kata "istimewa" itu. Bagiku ini hanyalah awal dari malapetaka yang akan menyapaku dikemudian hari.
Semenjak aku masih berumur satu bulan, ayah sering membawaku berpindah rumah. Dari kota satu ke kota lainnya bahkan sampai pergi keluar meninggalkan pulau. Karena keberadaanku yang menjadi incaran diantara dua kubu yang akan selalu berseteru. Ada yang menginginkan aku untuk dijadikan sebagai "persembahan" dewa mereka. Ada juga yang merasa tidak suka dengan kehadiranku karena dianggap hanya akan membawa kesialan di hidup mereka. Mungkin kalian pernah mendengar istilah anak " indigo ".
Disini sedikit akan kujelaskan tentang siapa ibuku yang sebenarnya. Menurut cerita ayah, ibu lahir dari kedua orangtua yang sama-sama indigo. Mereka yang lahir dari kedua orangtua yang memiliki darah murni itu disebut sebagai anak kristal. Sejak kecil ibuku sudah terbiasa melihat apa yang tidak bisa dilihat dan dirasakan oleh orang lain pada umumnya. Seperti melihat masa lalu, berkomunikasi dengan mereka yang berasal dari dunia lain, sampai bisa mengetahui apa yang akan terjadi diwaktu mendatang. Noi Moyzura yang berarti cahaya semesta. Ibuku memang dikenal sebagai sosok yang cenderung lebih pendiam. Namun sangat toleran, penyayang dan sabar. Dia lebih suka menghabiskan waktunya untuk menyendiri. karenanya ia sangat susah bersosialisasi. Memiliki indera yang sensitif namun rentan terhadap sensorik. Semakin dewasa, ibuku akhirnya mampu mengasah bakat yang dimilikinya sejak lahir. Menjadikannya pribadi yang sangat menawan dan bijaksana. Sampai akhirnya di usianya yang menginjak kepala dua, dia dipertemukan dengan ayahku. Eggie Barnett. Ayahku juga tidak kalah spesialnya dengan ibuku. Perjalanan di masa muda-nya penuh dengan tantangan. Hingga menjadikannya salah seorang yang terpilih dari banyaknya ras manusia saat itu.
Ayahku diberkati kemampuan intuisi tingkat tinggi. Karakternya sendiri berbanding terbalik dengan ibuku. Ayahku lebih periang dengan selera humor yang terbilang asik. Hal itu juga yang membuatku nyaman jika selalu berada di dekatnya.
Jadi kembali lagi, ibuku adalah Ras Kristal dan ayahku adalah Ras Berlian. Dulu, sebelum ada perdamaian. Pernikahan berbeda Ras sangat dilarang keras. Namun setelah negeri itu mencapai puncak kejayaan dan damai sepenuhnya, pernikahan dari perbedaan Ras pun akhirnya diperbolehkan. Dimana pernikahan dari kedua Ras murni ini juga menghasilkan anak yang biasanya masuk kedalam Ras salah satu dari Ras orangtua mereka, atau bahkan menghasilkan sebuah Ras baru.
Pasti kalian bertanya-tanya ? lantas, termasuk Ras yang mana kah aku ? Jawabannya adalah aku tergolong sebuah Ras yang sudah dianggap punah berabad-abad yang lalu. Aku adalah Ras Safir.
Jadi, Mereka yang lahir kedunia ini dengan membawa energi spiritualitas tinggi akan digolongkan menjadi beberapa Ras. Bagi yang energi spiritualnya dibawah rata-rata atau bahkan tidak ada, akan dianggap manusia biasa layaknya manusia pada umumnya. Ras-ras itu sendiri terbagi menjadi empat golongan.
Yang pertama adalah Ras Berlian. Ras ini adalah teruntuk mereka yang lahir dengan kemampuan intuisi tingkat tinggi dan mahir dalam menafsirkan segala bentuk elemen kehidupan. Juga biasanya mereka ini mampu melihat hal-hal yang baru saja terjadi di berbagai tempat dan situasi.Yang kedua adalah Ras Kristal . Orang-orang dari ras kristal biasanya mempunyai penampilan yang tidak terlalu mencolok. Mereka lebih suka bekerja dibalik layar karena mayoritas dari mereka tidak terlalu suka bersosialisasi. Namun kemampuan dari Ras ini tergolong unik. karena mereka mampu melihat dan mendeskripsikan dengan baik apa yang akan terjadi di waktu mendatang. Serta bertindak sesuai dengan naluri alami yang mereka yakini.
Selanjutnya adalah Ras Ruby. Karakternya lebih terbuka bahkan sedikit frontal. Pada kondisi tertentu, mereka juga gemar sekali menyuarakan apa yang mereka rasakan. Kemampuan mereka adalah mampu membaca apa yang ada di dalam benak dan pikiran orang lain. Mereka juga dibekali fisik yang kuat dan tidak mudah lelah. Kemampuan lainnya adalah mereka dapat berkomunikasi dengan hewan atau pun tumbuhan bahkan benda mati di sekitar mereka. Biasanya Ras ruby ini sering kali tidak bisa di atur dan sulit untuk di pahami sundut pandangnya.
Lalu yang terkahir adalah golongan dari Ras yang aku miliki saat ini, Ras Safir. Dulu Ras ini adalah ras terkuat. Sebelum akhirnya mereka membagi kemampuannya dengan setiap jiwa yang baru lahir kedunia. Kalangan elit dari bangsa yunani dan romawi kuno percaya bahwa ras safir bisa melindungi dirinya sendiri dari segala bentuk macam bahaya. Serta para ulama abad pertengahan sering mengkaitkan keberadaan ras ini dengan apa yang mereka percaya sebagai surga. Kesimpulannya, ketiga Ras yang aku sudah jelaskan tadi adalah turunan langsung dari Ras Safir. Orang yang lahir dibawah naungan Ras safir biasanya memiliki suasana hati yang mudah sekali berubah-ubah setiap saat. Kemampuan dari Ras ini sudah pasti gabungan dari ketiga Ras yang baru saja aku jelaskan diatas. Kelemahan dari Ras ini, mereka terkadang kesulitan untuk mengontrol kemampuan yang mereka miliki. Apabila mereka tidak ada mengarahkan atau di bimbing secara khusus. Keberadaan Ras ini sebenarnya sering dicari untuk dimusnahkan. karena di anggap dapat mengganggu tatanan kehidupan umat manusia. Namun sebenarnya ras safir adalah ras yang mempunyai kemampuan paling luar biasa hebat. Konon, mereka juga mampu mengontrol ruang dan waktu menggunakan pikiran mereka.
Bersambung .....,
KAMU SEDANG MEMBACA
Ineffable
FantasyBagi sebagian orang, hidup normal adalah sebuah impian. Layaknya manusia pada umumnya, tanpa harus berurusan dengan mereka yang dunianya sudah berbeda. Namun tidak untuk gadis SMU satu ini. Dia harus menyelaraskan garis takdirnya seorang diri. Di aw...