Disebuah rumah mewah milik keluarga Danuarta terdapat lah gadis manis bernama Natasha atau kerap dipanggil Asha.
Dirinya baru menginjak kelas 3 SMP saat ini dirinya sedang bermain game bersama partner game nya yaitu orang random yang acak, Asha menyalakan mic game nya agar dirinya bisa berkomunikasi dengan nya.
Namun, partner game nya tidak bersuara sama sekali selama permainan membuat Asha kebingungan.
Saat permainan akan berakhir partner game nya membuka suara
" Bisakah... Kita bermain lagi nanti? " Tanya pria di sana ragu.
"Ah... Tentu mari bermain lagi nanti ... Siapa namamu? " Tanya Asha
" Arthur Alexander.. Dan kau? " Tanya Arthur hati hati
Arthur takut orang disana mengenal nya dan mulai bersikap seperti ulat bulu ( gatal kepadanya)
" Ahh.. Nama ku....panggil saja aku bunga iya bunga... " Bohong Asha
Setelah percakapan di game itu Asha dan Arthur sering bermain game, telepon, bahkan chtan bersama membuat mereka sangat dekat bahkan Arthur menyukai karakter Asha yang tidak jaim, tidak gatal padanya, random, lucu, dan menggemaskan.
Sebaliknya Asha juga menyukai Arthur yang selalu mendengarkan semua cerita random ya bahkan ketika dirinya bercerita tentang fantasi nya memiliki dan hidup di negeri dongeng.
Mereka sangat dekat ,Arthur selalu mencari cara agar bisa mengobrol dan mendengarkan suara Asha sedangkan Asha selalu mencari cerita random agar tidak terputus komunikasi dengan Arthur.
Arthur dan Asha sama sama tidak ingin menjadi asing. Jika Asha dekat dengan Arthur,dirinya tidak merasa Canggung karena dirinya mengira Arthur hanya teman virtual dan Asha tidak pernah melihat nya membuat Asha percaya diri saat bersama Arthur.
Padahal saat di sekolah dia hanya dekat dengan sahabat nya yang menganggap nya adik kecil dan selalu menjaganya.
Asha memiliki tingkat introvert hampir 90% padahal dirinya sangat cantik namun nilai minus nya berada pada tingkat kepercayaan dirinya.
Kedekatan Arthur dan Asha tidak pernah berubah selama 2 tahun. Mereka tetap sama, saling menghubungi bahkan ketika ada masalah maka Arthur ataupun Asha akan bercerita di telepon sampai tertidur dan mereka akan saling memberikan dukungan, nasihat, saran, dan dorongan dari jauh.
Mereka seperti melakukan hubungan jarak jauh (LDR) walaupun tidak pernah sekedar saling bertemu melihat wajah satu sama lain.
Mereka jatuh cinta dengan karakter mereka bukan wajah mereka.
Seperti sekarang Asha sedang asik bertelepon dengan Arthur sampai sebuah panggilan video dari laptop gadis itu berbunyi dan itu adalah member darkside.
" woy bokem...ikut kagak? kami mau latihan tinju, ada senja juga nih" ucap seorang gadis dengan senyum nya yaitu Fero.
" bunga? siapa?" tanya Arthur di telpon
" temen, bntr ya" ucap Asha
" em enggak deh Fero, maafin yaaa Asha mau belajar " ucap Asha
" oh sans aja, kalo gitu gue tutup ya?" ucap Fero
" telponan Ama siapa?" tanya Naura di sebrang sana
" gak ada....em nau Nau Asha tutup yaaa soalnya sibuk hehehe dadahhhh" ucap Asha langsung menutup panggilan video itu.
" fyuhhh selamat" ucap Asha
kenapa Asha sembunyiin? karena dirinya kenal betul siapa sahabatnya terlebih lagi Naura yang sangat keras mengenai pria yang dekat dengan sahabat nya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Little Angel in love ( Revisi)
Novela JuvenilMenceritakan tentang natasha gadis introvert yang jatuh cinta dengan sosok virtual yang selalu menemani nya, sampai suatu saat pria itu memutuskan pindah ke tempat gadis itu demi menemui natasha. Tidak hanya tentang Natasha tapi tentang dark side da...