4.d-day

764 105 30
                                    

Classmeet diawali dengan lomba tanding voli ditiga hari pertama. Team 4 yang berisikan Yunho, Yeosang, Mingi, Wooyoung, Hyunjin, dan Jongho mendapat urutan ke-2. Otomatis hari ini mereka akan melawan team 3 yang mendapat urutan ke-1. Team 3 sendiri berisikan Yeonjun 11 IPS 2, Changbin 11 IPS 2, Juyeon 12 MIPA 2, Jungwoo 12 Mipa 2, Soobin 10-2, dan Sunwoo 10-2.

Yeonjun dan Changbin satu circle dengan Wooyoung, lihat saja mereka bertiga malah merumpi bersama padahal 30 menit lagi harus menjadi musuh.

Netra Mingi menatap San yang dadah-dadah dari depan ruang OSIS. Gesturnya memberi semangat kepada Mingi, namun ditangannya memegang banner kelas IPS 2. Mingi membalas senyum yang dipaksakan.

"Mereka tinggi-tinggi banget, minus kak Changbin tapi." Hyunjin yang baru saja memasuki area lapangan bersuara. Kemudian dia ditabok oleh Jongho.

"Itu ngapa Wooyoung malah di tim sebelah?" tanya Yeosang sembari melepaskan hoodie nya.

"Itu temen satu circle nya. Pas tau Wooyoung ikut voli, mereka berdua kompak ikutan juga." jawab Mingi.

"Wooyoung pengkhianat."

Mingi hanya tertawa saja menanggapinya. Tentu saja celetukan Yeosang tersebut hanya bercanda. Mata Mingi kemudian menangkap sosok tinggi yang terburu-buru menuruni tangga menuju ke lapangan di mana dirinya berada. Jeong Yunho. Temannya yang agak beda.

Mingi tersenyum sumringah.

"Maaf gue lelet kesininya, tadi ngurusin masalah kelas dulu." ucap nya ketika sudah berdiri di depan Mingi. Mingi cuma mengangguk singkat.

"Iya-iya si paling ketua kelas." Yeosang mencibir.

"Lho, Yunho tu ketua toh?" Mingi bertanya dengan ekspresi polos sambil menatap Yunho. Cubitan Yunho pada pipinya pun tak bisa dihindari. Yeosang memutar bola matanya malas, dan Hyunjin yang ingin men-cie-ciekan sudah keburu dibekap Jongho.

"Iya Gi. Terus wakilnya Yeosang, tapi dia kabur kesini duluan." Mata Yunho melirik Yeosang singkat. Sedangkan Yeosang lebih memilih mengalihkan perhatian pada Jongho yang sedang cekcok dengan Hyunjin.

Yunho hanya bisa menghela napas.

10 menit kemudian, San sudah berdiri di pinggir lapangan dengan membawa sebuah mic, banner untuk kelas IPS 2 sudah ditinggalkannya entah di mana.

"Baiklah, teman-teman sekalian. Sudah saatnya classmeet hari pertama dimulai, dan agenda kita hari ini adalah lomba bola voli! Mana suaranya??" suara San di balas dengan sorakan-sorakan murid-murid yang menonton.

"Hari ini adalah pertandingan dari team 3 yaitu gabungan dari kelas 12 Mipa 2, 11 Ips 2, dan kelas 10-2 melawan team 4 yaitu dari kelas 11 Ips 1, 11 Mipa 1, dan 10-1!!"

"WUUUUUUUUUU!!!" jawab para penonton.

"PENDUKUNG TEAM 3 MANA SUARANYA?" suara San mulai menggelegar.

"WAAAAAAA!!!!"

"HUAAAHUAAAAA!!"

"SEMANGAT KAK JUYEON!"

"DEK SOOBIN KALAU KALAH KITA JADIAN!"

"YEONJUN KALO KALAH LO GUE SMACKDOWN!"

"CHANGBIN EMANG BISA MAIN VOLI?"

Changbin yang mendengar sebuah teriakan ngeselin itu rasanya ingin meninggalkan lapangan dan mencari sang pelaku diantara penonton untuk memberi sebuah tinju, namun Yeonjun mencegahnya dengan memeluknya sekuat tenaga agar tidak ngamuk.

"Semangat Changbin, Yeonjun, semoga kelas kita menang ya!" ucap san pilih kasih. Seketika para pendukung team 4 membalas 'huuuu'

"OKE, PENDUKUNG TEAM 4 MANA SUARANYA?" kali ini San lebih berteriak.

Princess [YunGi]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang