Namanya Zahir Abigail raespati kerap di sapa Zahir, dia anak tunggal dari pemilik pesantren Al-arzan. Dari kecil dia sudah di didik untuk menjadi penerus pesantren yang di didirikan oleh ayahnya.
Zahir mempunyai dua kepribadian yang sangat berbeda. Saat dirinya berada di luar pesantren, Zahir menjadi mantan ketua Genk
motor Antero. Berbeda dengan dirinya yang berada di pesantren Zahir menjadi salah satu teladan para santri dan menjadi Gus muda yang sangat banyak di gemari oleh kaum hawa.Genk motor Antero sekarang sudah bubar namun mereka para alumni anggota Genk tersebut termasuk Zahir masih sering mengadakan reunian setiap tahunnya. Zahir membubarkan Genk motor tersebut karna ada alasan tertentu dan sekarang dia lebih fokus untuk memperdalam ilmu agamanya agar kelak bisa meneruskan sang ayah untuk membimbing pesantren Al-arzan.
Selain mengurus pesantren zahir juga mempunyai bisnis lain yang dia banggun beberapa bulan yang lalu, yaitu sebuah kafe dengan nuansa klasik.
••••••••••
Cuaca hari ini mendung dan hari sudah semakin larut kemudian Zahir membersihkan kafe nya dan segera menutup kafe miliknya itu, tak lama kemudian hujan tiba lumayan lebat. ketika Zahir hendak berjalan menuju mobil nya untuk segera pulang ke rumah dia mendapati seorang gadis yang sepertinya masih kuliah sedang meneduh di kafe miliknya itu.
Zahir hanya melirik gadis itu menggunakan ekor matanya saja kemudian bergegas pergi untuk pulang ke rumah, memang benar Zahir memiliki sikap yang dingin kepada orang yang baru dia kenal.
Gadis itu bernama Humaira zemira seyra akrab di sapa seyra, seyra sadar ketika Zahir hanya meliriknya dengan ekor mata
" bukanya nolongin tapi malah di tinggal " gumam seyra saat melihat Zahir yang meninggalkannya begitu saja tanpa menawari tumpangan atau yang lainya. Seyra adalah gadis lemah lembut, manja, terkadang bawel dan ngeselin, ia mempunyai paras manis. wajah bulat dan mata yang indah bak bulan purnama itu mampu membuat siapa saja yang memandangnya menjadi terpesona dengan kecantikan paras nya.Seyra masih meneduh di teras kafe milik Zahir sambil menikmati suasana hujan yang sejuk kala itu, aroma khas tanah dan dedaunan saat hujan tiba mampu menenangkan perasaan seyra yang sedang gundah karna ditimpa oleh banyaknya tugas kuliah.
Setelah hujan reda seyra segera kembali pulang ke rumahnya
" ibuu seyraa pulangg "
Teriakan khas suara seyra yang terdengar ke seluruh rumah itu.
" seyra kok baru pulang kemana saja ibu khawatir nungguin kamu pulang sayang " tanya ibu seyra yang sedang khawatir dengan putrinya." maaf Buu tadi hujan jadi seyra neduh dulu sambil nunggu mang ojol hehe.... "
" yaudah sekarang cepetan mandi ya ibu udah siapin air hangat, terus nanti kalau habis mandi segera kebawah untuk makan tadi ibu masakin makanan kesukaan kamu "
" siapppp bosss ...... "
Setelah itu, seyra segera lari menuju ke atas dan masuk kedalam kamarnya untuk membersihkan diri. Lalu ia turun kebawah untuk makan malam bersama.Visual Zahir Abigail raespati :
Visual Humairah zemira seyra :
- nama ibu seyra : Ratih
- nama ayah seyra : rahman- nama bunda Zahir : shinta
- nama abah zahir : kareemTunggu part selanjutnya, happy reading all >3
Akuu minta tolong bangett sama semua yang udah pernah baca jangan lupa tinggalin jejak yaa, kalo udah makasih banget udah mau dukungg aku yang baru pemulaa :(
KAMU SEDANG MEMBACA
Zahir Al - Arzan
Teen FictionTernyata ini rasanya menikah dengan Gus muda yang mempunyai kepribadian ganda Visual cowo :habib Zaidan Yahya ( Zahir Abigail raespati ) Karakter : bad boy, bisa kalem , suka sholawat , penyayang ,tampang galak Visual cewe : seleb gram ( Humaira...