Terlihat seorang pemuda yang kini tengah berada di sebuah toko buku kecil yang tidak sengaja ia temukan sewaktu berjalan-jalan di pasar.
Yap, dia adalah MC kita yakni Shaka Saputra Wijaya-^
Terlihat Shaka yang kini tengah melihat-lihat isi buku di toko tersebut yang tersusun dengan rapi di rak.
Toko ini pula dijaga oleh seorang gadis yang kini tengah duduk di meja kasir sambil merajut sesuatu dari benang, dan mulut-nya yang kini tengah menyenandungkan sebuah lagu.
Shaka sama sekali tidak mempermasalahkan-nya, dia lalu mengambil sebuah buku cerita di salah satu rak yang menurut-nya menarik, dan seketika dia dibuat tertenguh saat melihat judul buku tersebut.
'Woah...jarang kau bisa menemukan buku novel seperti ini lagi di toko lain!' Batin Shaka saat tau kalau buku di tangannya saat ini merupakan salah satu buku novel yang paling laris dulu.
Bahkan sehari saat buku ini di rilis langsung ludes terjual hingga tak tersisa di semua toko di kota ini, bahkan di kota sebelah buku ini juga laku keras.
Shaka waktu itu juga tidak kedapatan membeli buku novel tersebut yang sudah sold out dimana-mana, dan kini ia dibuat tak percaya saat melihat buku tersebut yang ternyata juga di jual di toko ini.
Tanpa pikir panjang, Shaka lalu menuju ke kasir untuk membeli buku tersebut yang sudah lama dia inginkan itu.
"Misi mbak, saya mau beli buku ini...kalau boleh tau berapa harga-nya?" Tanya Shaka pada gadis penjaga kasir tersebut.
Gadis tersebut menghentikan aktivitas-nya dan sontak mendongak untuk menatap kearah Shaka yang saat ini menunjukkan buku yang ingin dia beli.
"Hm? Oh, buku itu...pilihan yang bagus^^" Ucap gadis itu yang kini memberikan sebuah kantong plastik pada Shaka.
Shaka yang melihatnya hanya bisa menghela nafas pelan dengan perlakuan gadis tersebut, sebelum akhirnya dia mengambil kantong plastik tersebut untuk membungkus buku yang ia beli.
"Harganya cuma Rp.20.000,00 saja." Ujar gadis itu yang mana membuat Shaka tersentak saat mendengarnya.
'Gile!!! Padahal katanya harga tuh buku mencapai 50 ribuan, lah ini cuma 20 ribu doang?!' Batin Shaka dengan tatapan tak percaya.
'Yah, gpp lah...itung-itung rezeki anak baik.' Batin Shaka yang kemudian memberikan sejumlah uang yang pas pada gadis tersebut.
Hatinya kini jadi berbunga-bunga karena mendapat buku yang ia mau dengan harga yang murah, walaupun mungkin saja ini buku kw maka-nya murah...
"Kalau begitu saya permisi..." Ujar Shaka yang hendak pergi setelah mendapatkan apa yang ia mau.
"Ehhh, tunggu sebentar!" Seru gadis itu yang mana membuat Shaka menghentikan langkah-nya.
Shaka kembali menatap kearah gadis penjaga kasir tersebut yang kini terlihat sedang mencari sesuatu.
"Ini untukmu." Ucap gadis itu yang kini memberikan sebuah buku yang terlihat sudah agak usang pada Shaka.
Dengan ragu Shaka menerima buku tersebut dengan perasaan bingung, terlebih saat melihat judul buku tersebut yang ternyata merupakan sebuah buku novel.
[Betrayal of Love]
Shaka membaca judul buku tersebut dalam diam sebelum akhirnya dia menatap kearah gadis itu dengan tatapan bingung.
"Anggap saja bonus untukmu, karena kau adalah pelanggan pertama di toko ini^^" Ujar gadis itu yang tersenyum simpul sambil memangku kedua pipinya dengan tangan yang bertumpu diatas meja.
KAMU SEDANG MEMBACA
I'm Omega?!
RandomShaka Saputra Wijawa, seorang mahasiswa di sebuah sekolah terkenal di kotanya. Orang yang pintar, ramah, pekerja keras dan agak licik... Dia hidup sendirian di sebuah rumah peninggalan orang tua-nya yang sudah lama pergi meninggalkan-nya seorang dir...