Drunk Text

420 28 57
                                    

Pastikan sudah membaca chapter sebelumnya 😉💖

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Pastikan sudah membaca chapter sebelumnya 😉💖




Hyunsik pun memenuhi ajakan Dongbin. Diam-diam, mereka berdua pergi ke kedai yang menyediakan soju. Sebenarnya mereka takut dimarahi oleh staff agensi kalau perbuatan mereka ini ketahuan. Tapi mereka mencoba untuk tetap tenang dan menikmati sebotol soju berdua.

Hyunsik dan Dongbin sama-sama memegang segelas kecil soju, lalu bersulang. Hyunsik menikmati minuman itu bersama Dongbin sambil asik mengobrol dan bercanda. Membuat Hyunsik lupa akan kegalauannya karena mikirin Gyumin.

Dongbin menyetel lagu dari ponselnya, lalu asik bernyanyi dalam keadaan setengah mabuk. Hyunsik yang juga mabuk, mengambil ponselnya sendiri, lalu mengirim pesan WhatsApp kepada Gyumin. Kemudian, Hyunsik meletakkan ponselnya di meja. Dongbin yang kepo, mengambil ponsel Hyunsik dan membaca pesan itu.

"Hyung, kau menyatakan cinta pada seseorang?" tanya Dongbin setelah membacanya.

"Menyatakan cinta, apa? Ngaco lu!"

"Yee! Baca aja sendiri, nih!" Dongbin menunjukkan layar ponsel Hyunsik kepada pemiliknya. Hyunsik pun heran saat membacanya. Pesan itu bertuliskan :

"Gyumin jadilah pacarku..."

Hyunsik masih heran. "Siapa yang ngetik kayak gitu? Kamu, Dongbin?"

"Dih, ngaco! Hyung sendiri kan, yang barusan ngirim pesan ini. Ke nomor Gyumin, semenit yang lalu."

"Masa' sih? Kayaknya nggak, deh."

"Hyung, kamu ini mabuk atau pikun, sih?"

Meski mabuk, Hyunsik masih setengah sadar. Ia memegang kepalanya yang mulai pusing. "Dongbin-aa, cepat hapus pesan itu sebelum Gyumin membacanya!"

"Oke," kata Dongbin yang kemudian menghapus pesan tersebut. Sehingga pesan itu pun berubah menjadi :

🚫 Anda menghapus pesan ini



Sementara itu, di rumah Gyumin.

Didalam kamar, ponsel Gyumin terletak diatas meja belajar. Gyumin yang baru saja memasuki kamar, mengambil ponselnya, lalu membuka pesan WhatsApp dari Hyunsik. Lalu, Gyumin pun heran karena pesan itu telah dihapus :

🚫 Pesan ini dihapus

Kemudian, Gyumin mulai mengetik untuk membalas pesan Hyunsik :

"Annyeong, hyung. Kau kirim pesan apa? Kok dihapus?"

Sayangnya, Gyumin harus bersabar. Karena biasanya, kurang lebih 15 jam kemudian, pesan Gyumin baru akan dibaca dan dibalas oleh Hyunsik. Karena belakangan ini, Hyunsik sangatlah sibuk.


Xodiac Punya CeritaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang