Sebuah ranting jatuh dari dahan
Meliuk ringan terbawa hembusan
Tersisa beberapa helai padanya
Kering karena usiaSatu waktu
Helainya mulai pisah dari badan
Butuh air, butuh hara!
Tapi ia tidak kuasaSi ranting ingin sekali sembuh
Ingin kembali
Sadar tak ada tenaga, hampalah ia
Bertutur apapun tak membawa hasil juaHelainya kemudian pisah lagi
Tinggal satu helaiIa meringis
Tolong, jangan tinggalkan aku
Upayanya tipis
Tenaganya akan habisMatahari tak berbaik hati
Membakar sisa gula
Lumer ke mana-mana
Berpikir, nyawanya di ujung kukuHelai terakhir tanggal
Sedih sekali
Padahal cuma helai itu yang bisa menghibur diriSesepi ini kah?
Sendiri?Ia begitu kecil
Ringkih
Butuh air, butuh hara!Apa dosaku Tuhan?
Di malam ini
Ia merana lagi
Memeluk diri
Dengan sisa energiKemudian undur diri
KAMU SEDANG MEMBACA
S e n j a
PoetryKarena jingganya meneduhkan pagi yang suntuk dan tengah malam yang kalut