Bad memories,Bad dreams, and bad life

3.2K 151 2
                                    

Hi hi jumpa lagi dengan author..  Kalian kangen gak nih sama authornya?  😘Atau sama MSH? 😲 hehe.. INI BONUS UNTUK HARI INI LOHH.. 

Sebelum kalian mulai membaca eps baru kali ini..  Saya pengen minta maaf dan berterima Kasih.. 

Maafnya karna authornya gak sering update karna masalah ujian + gak ada kuota hehe.. 😂😂

Berterima kasihnya karna kalian tetap Setia membaca MSH dan selalu meninggalkan jejak.. 😅🙄

Oke,  daripada eps ini jadi curhatan dari authornya mendingan kita mulaiii 🏃 cuzzz



**

Karna terlalu lelah Bella pun langsung tertidur pulas tepat di samping Mark sebelum Mark sempat berkata-kata.

Mark memandang wajah Bella yang pucat dan kelelahan disebelah nya,  tanpa sadar Mark menarik selimut untuk menutupi tubuh Bella agar tidak kedinginan dan mengelus rambut Bella yang terurai menutupi wajahnya. 

Ia sangat cantik, dan terlalu cantik untuk kumiliki.. Pikir Mark muram dan langsung tertidur.

**

Bella kembali bermimpi buruk akan kecelakaan yang menimpa keluarganya,  namun kali ini lebih nyata.. 

Dalam mimpinya ia bisa melihat dengan jelas apa yang terjadi,  Bella ingat bahwa saat ia terjatuh dan pingsan ia merasa bahwa ada seseorang yang datang dan menolongnya..

Bella ingin tahu,  sangat ingin tahu siapa penolongnya.  Selama ini Bella memang penasaran karna ketika ia berada dirumah sakit ia memang mendengar pembicaraan para suster yang berkata bahwa ada seseorang yang membawanya kerumah sakit,  namun entah mengapa pergi begitu saja. 

Dan sekarang Bella akan mengetahui orang itu.. 

Kembali ketika Bella dibopong,  Bella samar-samar membuka matanya yang basah dan lengket oleh air mata serta darah di dahinya akibat terjatuh. 

Bella mulai melihat dengan jelas siapa wajah orang itu, dan ia mengenalinya..  Ia adalah Mark..  Mark adalah penolongnya.. 

Tiba-tiba saja setelah ia mengetahui bahwa itu adalah Mark ia merasa ada sesuatu yang aneh, sesuatu yang belum pernah ia miliki, rasakan dan belum pernah dimiliki oleh anak seusianya.. 

Setelah kejadian itu dan koma selama hampir 5 Bulan lamanya,  Bella telah menghabiskan masa kecilnya di rumah sakit, menghadapi trauma dan penglihatan barunya serta mimpi-mimpi buruknya yang bermunculan.. 

Semua orang,  dokter, suster,  orang tua,  bahkan anak seusianya merasa kasihan dan menghindar darinya..

Kenangan yang buruk, mimpi yang buruk, hidup yang buruk..  Hanya itu yang dipikirkan Bella.

Bahkan selama setahun dia tetap dirumah sakit, tidak mempunyai teman, keluarga, Bella bahkan pernah mencoba membunuh dirinya sendiri disetiap ada kesempatan.

Namun,  ketika umurnya menginjak 7 tahun ia mulai pulih, namun tidak sepenuhnya.. Tapi setidaknya ia bisa menutupi ketakutannya dihadapan orang lain sampai sekarang.

Dan sekarang ia mungkin tidak bisa menutup-tutupi ketakutannya lagi..  Dan sekarang ia pun tau darimana mimpi buruknya berasal, darimana ia menjadi berbeda,  darimana ia menjadi EOD

Rahasia Abadi(COMPLETED)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang