Author : AiniAyu47
Genre : Slice of life
Subgenre : Teen fiction
***
Aku sedang membersihkan rumah bersama dengan Ayahku. Di saat itu juga, aku menemukan sebuah buku dengan sampul berwarna biru dengan gambar pohon sakura dan gunung fuji di belakangnya. Judulnya "Bahasa Jepang" seketika itu pula aku langsung kegirangan dan menanyakan soal buku itu pada Ayah.
"Ayah, ini buku dari mana?"
"Eh? Di mana kamu dapat itu?" ayahku balik bertanya.
"Di rak hitam yang ada di sana," jawabku sambil menunjuk rak hitam di mana aku mendapatkan buku tersebut. "Ini punya ayah?"
"Tidak, aku tidak punya buku seperti itu"
Aku lalu manggut-manggut dan pergi ke dalam kamar. Aku lalu membuka lembaran demi lembaran dan menemukan berbagai huruf-huruf Jepang. Ada Hiragana, Katakana dan Kanji. Bagiku, Kanji yang paling sulit dipelajari.
***
Hari demi hari telah berlalu. Sedikit demi sedikit aku makin tahu huruf-huruf Jepang beserta dengan bahasanya. Temanku, yang bernama Blueki Takami* (nama samaran :v yang pernah menjadi member di grup G.O.D ) juga lumayan pandai dalam berbahasa Jepang. Oh iya, kami bertiga adalah otaku. Aku, Takami dan Aiko (Ai pasti tahu Aiko yee kaan. Tapi "Aiko" itu bukan nama aslinya :v itu nama penanya). Kami bertiga kadang suka memakai bahasa Jepang di sekolah. Terutama Aiko yang paling sering menulis huruf hiragana dan katakana secara berulang-ulang. Aku pernah bertanya padanya...
"Kamu kok nggak pernah berhenti nulis huruf-huruf Jepang? Perasaan kemarin kamu udah nulis itu. Lah kok sekarang nulis itu lagi?" tanyaku kebingungan. Dan ia pun menjawab...
"Hehe, soalnya semua yang ku tulis itu hilang. Jadi aku nulis itu lagi"
...benar-benar melelahkan.
Dan aku masih heran, dia pernah meminjam buku bahasa Jepang dari perpustakaan, dan di saat itu ia pergi mem-fotokopi bagian huruf-hurufnya. Lah, jadi nggak perlu lagi kan dia nulis hurufnya berulang-ulang? Tapi, apa boleh buatlah. Berkat kegiatannya yang menurutku melelahkan itu, ia jadi hapal huruf-huruf hiragana.
***
Sebelum itu, aku pernah bilang! Kami bertiga adalah otaku! Yep, dan anime kesukaan kami adalah...
Attack On Titan..!!!
Aku suka anime itu karena genrenya adalah perang :v dan alur ceritanya juga tidak sulit dimengerti. Dan...openingnya...
Warbyazah :v
Yang paling tahu banyak tentang Attack On Titan di antara kami bertiga adalah Aiko. Dari mana dia tahu semuanya tentang itu? Dari gugel :v
Yep, semua yang telah ia cari di gugel tentang anime itu akan ia tulis di bukunya. Dan pasti, aku sudah membaca semuanya.
***
Kami, trio otaku yang memang benar-benar gila. Bagi kami, normal itu hanya hal yang biasa dan membosankan. Kami sangat ingin pergi ke Jepang dan melihat bunga sakura bermekaran dan gugur secara perlahan. Kami sangat ingin hal itu terjadi.
Dan cita-citaku, adalah pergi ke Negeri Bunga Sakura itu dan menjadi komikus terkenal di sana. Semoga itu terjadi Tuhan! Aamiin.
***
KAMU SEDANG MEMBACA
[Generation of] Dreamers
Short StoryRangkaian kisah, berisi harapan, cita-cita, dan mimpi banyak orang. Inilah mimpi kami. Meski tak hebat, tapi tetaplah sempurna. Event Generation of Dreamers ke-4.