-November, 2-
Dan disinilah kita. akhir cerita kita, dimana tidak akan ada lagi hubungan gelap kita.
entah hanya aku yang merasakan, ataukah memang kau merasakannya juga.
tidak pernah terfikir, kembalinya kita pada frekuensi yang sama ini akan berakhir secepat itu.
aku dengannya, dan kamu entah dengan perempuan yang mana. aku sempat mendengar bahwa kau kembali dengan perempuan itu. namun apa daya, kita terhalang akan perasaan seseorang yang sama sama kita hargai.
rasa nyaman, memang ada saat aku bersamanya. namun rasa itu hilang jika aku telah denganmu. berbagi cerita hari yang dilewati berdua.
hingga memang pada malam ini..
kita memutuskan untuk berpisah. kita memutuskan untuk berhenti sampai sini. berhenti memancarkan sinar pada frekuensi ini.
mungkin memang kamu sedang memendam rasa kecewa terhadapku, atau mungkin hanya sebuah drama kecil yang dibuat agar aku melihat bahwa kau memendam rasa yang sama.
kita tidak tau pastinya, hanya tuhan yang tau perasaan kita masing masing.
aku harap, semoga ini bukan perpisahan yang benar benar terakhir.
KAMU SEDANG MEMBACA
November
Short Storybulan ini dimana kita berpisah secara baik baik. semua akan indah pada saatnya. benar aku yakin dg ucapan itu namun tidak untuk kali ini.