PROLOG

1.6K 72 37
                                    

"Semua yang terjadi pasti memiki alasan."

- Shavira Felicia -

>-00-<

"Virrrrr."

"Virr.. buka pintunya udah pagi cepat bangun nanti terlambat kesekolah." ucap wanita paruh baya yaitu Luna-- ibunda Vira sambil mengetuk pintu kamar Vira.

"Iya bunda."jawab gadis yg berada didalam kamar yaitu Vira dengan nada malas dan setengah sadar.

Tidak mau menunggu lama, Vira segera bangun dari tempat tidurnya dan bersiap-siap pergi kesekolah.

Setelah bersiap -siap Vira berlari kecil menuruni tangga rumahnya menuju ibundanya.

"Bun Vira langsung pergi kesekolah ya soalnya udah jam 06.57?." ucap Vira sambil melihat jam tangan pink soft nya.

"Engga sarapan?." tanya Luna.

"Engga deh bun Vira makan di kantin aja assalamualaikum. " jawab Vira sambil mencium tangan Luna.

"Terserah kamu deh. Waalaikum salam hati- hati ya." jawab Luna.

"Sip bun." ucap Vira dengan semangat.

Vira langsung bergegas menuju mobil nya. Dan pergi kesekolah yakni SMAN 1.


***

Kring.. Kring.. Kringg...

Bel masuk jam pertama sudah berbunyi seluruh siswa masuk kekelas sambil menunggu guru yang datang.

"Selamat pagi anak-anak!!" ucap buk Santi. Buk santi yakni guru PPKN yang terkenal dengan killernya di SMAN 1.

"PAGI BUK!!" jawab serempak.

"Baik kita akan belajar tentang sejarah pahlawan. " ucap buk Santi.

"Sejarah cinta ada nggak buk?" tanya anak yang duduk paling belakang.

"Eh kamu ini cinta-cintaan aja ya kerjanya! Kalau kamu mau buat sendiri. " jawab buk Santi dengan nada tinggi serta tatapan sinisnya.

Semuanya terkekeh.

***

Setelah jam pelajaran berlalu terdengar suara lonceng istirahat yang telah ditunggu para siswa.

"Vir? Ke kantin yuk?." tanya Fiqa yaitu teman sebangku Vira.

"Yuk."

Vira keluar dari kelasnya berjalan menuju kekantin.
Seperti biasa sesudah Vira dan teman-temannya membeli makanan mereka lansung duduk nongkrong dikantin.

"Eh guys kalian tau ga? Si Kirana jadian lo sama anak SMK 3, udah ganteng, selebgram, tajir lagi." ucap Fiqa sambil bermain ponselnya.

"Btw tentang cogan lo tau nggak cowok gue pergi kemana? Perasaan dari tadi gue nggak lihat dia ya?." tanya Vira to the point .

"Masak lo nggak tau si Vir, bukannya Reza pergi ke luar negeri ya? Sama keluarganya katanya sih mau pindah sekolah." jawab anak yg ditanya tadi yakni Raina.

"Serius lo?" tanya Vira sambil mengambil ponsel di saku bajunya.

"Iya ngapain gua bohong, kalau ga percaya liat aja di grup XI IPS 1 squad, makanya sering on masa pacar sendiri pergi gak tau." jawab Raina.

"Iya iya gue kan semalam lagi sibuk ngajarin adik gue kerjain pr." tegas Vira dengan dingin sambil mengambil ponsel disaku bajunya.

"Ya sudah buruan lihat." jawab Fiqa.

Secepat kilat Vira membuka loockscreen ponselnya dan pesan grup di ponselnya yang sangat banyak. Vira--orangnya sangat cuek terhadap media sosial.

Grup XI IPS 1 squad:

Reza Saputra : "Guys gue mau pindah sekolah di luar negeri ini lagi dibandara jadi jangan nanya² lagi ya gua kemana hehe..gue juga udah minta izin disekolah good bye guys bakal miss kalian.."

Kirana : "bye zaa:') walaupun lo masih baru disekolah ini, kami ga akan lupain lo. "

Reza saputra : "oke:)"

Raina : "emang lo mau kemana za? Ga kasian sama Vira:'v"

Reza saputra : "Amerika Serikat, tenang gua udah chat dia kok"

Saat melihat itu Vira beralih ke notif pesan Reza.

Rezaa: "Vir? Udah liat grup belum? Sorry ya gue nggak bisa jelasin ke lo dari awal soalnya ini mendadak gara" bokap gue buka cabang perusahaan di amerika serikat dan gue disuruh sekolah disana setelah gue lulus, gue yg jalanin tuh perusahaan,"


Rezaa: "Vir.. gue tau kalau lo kecewa tapi mau gimana lagi,"

Setelah melihat itu tak tersadar Vira mengeluarkan cairan bening dimatanya. Dan berusaha menghapus air matanya. Karena ia tidak mau terlihat sedih dihadapan teman-temannya.

"Za kenapa lho ninggalin gue.. " batin Vira.

"Zaaaaaaaa!!!!" teriak Vira menggelegar.

==============================

Mohon maaf jika ada ketidak jelasan partnya soalnya baru gabung dari wattpad wkwk.

Kalau ada kritik atau saran langsung aja komen:)

Jangan lupa voment. Makasih^^

SHAVIRATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang