Selepas kejadian itu entah mengapa setiap bertemu atau bersama dengannya aku merasa sangat nyaman.Perasaanku seperti ingin mengikatku untuk selalu bersamanya.
Aku sebenarnya tidak ingin ada yang mengikat perasaanku ini dan masih belum mengerti apa arti dari ini semua.
Dan aku juga tidak ingin menyimpulkan kemungkinan apapun akan perasaanku ini, karena aku masih beranggapan bahwa inilah perasaan sebagai seorang teman.
Yang tidak lain ialah saling nyaman satu sama lain, saling peduli dan saling melengkapi.
Sama seperti hubunganku dengan Joh eun begitulah menurutku arti dari kenyamananku ini.
♡
♡
♡Pagi ini aku duduk dan menghafalkan beberapa materi penting dari dosen.
Lalu kemudian Hada datang dan mengejekku, karena aku belum menghafalkannya sementara ia sudah hafal dari kemarin.
"Wah, jadi nona jenius belum hafal ya" Seru Hada sambil mengacak rambutku.
"Huh dasar " desahku pelan.
"Aduh...perutku.." tiba-tiba perut Hada terasa sakit.
" apa kau baik-baik saja " tanyaku cemas dengan keadaannya.
"Youna, Perutku sakit..aku tinggal ke toilet dulu ya...dah..,"balasnya buru-buru.
"Aku rasa dia terlalu banyak makan tadi malam...dasar..,"ucap batinku.
Tapi pagi ini terasa berbeda, aku tidak melihat keberadaan Joh eun di dalam kampus maupun ruang kelas kami.
Aku lalu mencoba mencarinya.
saat aku memperhatikan mejanya, aku dapat melihat ada buku tergeletak di bawah meja Joh eun.
"Bukankah ini adalah buku diary milik Joh eun, mungkin tertinggal" pikirku setelah melihat buku itu dari dekat.
Aku lalu mengambilnya dan bermaksud untuk mengembalikannya pada Joh eun nanti.
Tapi saat aku menggenggam buku itu ada selembar kertas yang jatuh dari dalam buku diary nya itu.
Lalu aku mengambil kertas itu, dan tidak sengaja aku membaca kalimat terakhir dari isi kertas itu.
Disana tertulis kalimat "Untuk Hada,"
Setelah membaca itu aku menjadi semakin penasaran dengan isinya.Tapi aku ragu, apa aku harus membacanya atau tidak karena aku yakin ini pasti bersifat pribadi.
"Aku rasa tidak masalah, lagi pula kami sudah seperti keluarga kan jadi tidak ada yang perlu di sembunyikan"
Pikirku lagi.Aku lalu mulai membacanya.
Tapi entah mengapa setelah membacanya, betapa terkejutnya aku karena ini merupakan surat cinta milik Joh eun yang ingin ia berikan pada Hada.
"Jadi selama di SMA bahkan sampai sekarang Joh eun memiliki perasaan suka kepada Hada," ucap batinku dengan rasa tidak percaya.
"Dan apakah ini alasan kenapa Joh eun selalu bersikap salah tingkah pada Hada, yang tidak lain karena ia menyukai Hada" pikirku lagi.
Setelah mengetahui semua ini aku merasa sangat-sangat sedih, Aku juga tidak tahu apa alasan dari kesedihanku ini.
Dan entah apa sebabnya air mata kini keluar dan membasahi pipiku.

KAMU SEDANG MEMBACA
Is This Love ? [Complete]
Romanceyouna merupakan mahasiswi baru yang diterima di universitas terbaik di seoul,korea. Mungkin ini takdir bahwa youna akan bertemu kembali dengan pria bernama Hada, yang ia kenal di masa lalu saat duduk dibangku SMP yang sama. Pria baik hati yang se...