Mantap Frieska! (4)

1.8K 157 74
                                    

"Permisi. Kak, aku boleh duduk disini kan?" Ujar Gracia. ia melihat Frieska duduk sendiri dan Gracia pun yang sedang kebingungan mencari tempat kosong, akhirnya memutuskan untuk duduk dengan Frieska. Anin yang melihat itu sontak memberhentikan pelafalan abc 5 dasar.

"Eh, Ci Gre, sini ikut main dulu baru boleh duduk  disamping Kak Frieska." Ucap Anin yang membuat Gracia bingung.

"Maksudnya gimana sih, Nin?" Tanya Gracia.

"Jadi yang mau duduk di samping Frieska itu harus menang main game ini dulu, udah ayo sini cepet." Kesal Yona lalu menarik tangan Gracia yang hanya pasrah dan mengikuti permainan itu.

"Oke, kita mulai lagi, abc lima dasar nama hewan ya."

"Abc lima dasar, a b c d e f g h i j k l m n o p q r s."

"Semut!" Ujar Gracia reflek yang membuat ketiganya menoleh bersamaan.

"Ah, cepet amat sih, Ci Gre." Kesal Anin.

"Udah kan? Aku mau makan laper." Saat ingin berjalan ke arah Frieska, Yona menarik tangan Gracia.

"Kenapa lagi, Kak Yona?"

"Kita janken, tapi kita gambreng dulu."

"Oke." 

Mereka berempat pun gambreng dan menghasilkan Anin vs Gracia dan Ayana vs Yona. Dengan catatan yang menang akan lawan yang menang dan berhak duduk di samping Frieska dan boleh menentukan siapa yang duduk di depan Frieska.

Janken pertama Anin vs Gracia, dan pemenangnya adalah Gracia, Anin mendengus sebal akan hal itu, namun bagaimana lagi, Anin harus sportif. Janken kedua Ayana vs Yona, dan pemenangnya adalah Yona. Sama halnya akan Anin, Ayana hanya tertunduk lesu saat dia tahu dia kalah dari Yona.

Kini janken ketiga atau final dari permainan abal-abal ini, yaitu Gracia vs Yona.

"Jan-ken-pon!"

"Yeay! Gre menang! Nah, jadi, aku duduk samping Kak Frieska, Kak Yona depan Kak Frieska dan kalian bedua pilih sendiri." Ucap Gracia yang membuat Anin dan Ayana mengangguk lemas.

"Kak Friska, udah pesen?" Tanya Gracia.

"Belum, kalian cepet pesen aku udah laper, dan, Mah Yon yang pilih menunya ya? Tadi kamu cuma makan roti aja kan?" Perhatian spontan yang dilakukan Frieska pada Yona membuat semburat merah pada pipi Yona, sedangkan Anin dan Ayana hanya melongo tak percaya.

***

Kini mereka ber 5 sedang menunggu pesanan mereka. Ayana, Yona dan Anin memikirkan bagaimana cara menarik perhatian Frieska sementara Gracia hanya memainkan hpnya..

Frieska? Dia sedang ber chat ria dengan sang kekasih alias si Bunda Naomi.

Frieska hanya senyum-senyum tak jelas melihat gombalan yang menurutnya, "Dih, gak banget

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Frieska hanya senyum-senyum tak jelas melihat gombalan yang menurutnya, "Dih, gak banget."


"Fries, kok senyum-senyum sendiri, kenapa?" Tanya Yona.

Flashfic FriesOmiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang